SuaraBogor.id - Hujan deras yang mengguyur wilayah Bogor menyebabkan dua kelurahan di Kota Bogor diterjang banjir lintasan.
Dua kelurahan diterjang banjir lintasan itu yakni, Kelurahan Tanah Baru dan Cibuluh, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor.
Bencana banjir yang melanda kawasan sekitar kolam retensi ini menurut Camat Bogor Utara, Marse Hendra Saputra merupakan banjir lintasan, pada Jumat (19/2/2021) kemarin.
Ada dua wilayah yang terdampak banjir lintasan tersebut, yaitu Kampung Kramat, RW.01 Kelurahan Tanah Baru dan RW.02 Kelurahan Cibuluh.
Baca Juga: Jalan Tol Bitung Banjir, Kendaraan Dialihkan Keluar Gerbang Tol Cikupa
"Informasi terakhir dari aparatur wilayah, kondisi terakhir ketinggian air di Kampung Kramat pukul 10.55 WIB air sudah mulai surut hingga ketinggiannya sekitar 40 - 50 cm. Berbeda ketika pada subuh tadi ketinggian air mencapai 1,5 meter. Banjir lintasan ini tidak lama dan mudah-mudahan hujannya juga reda sehingga banjirnya juga tidak berkelanjutan,” katanya dalam keterangan yang diterima Suarabogor.id, Minggu (21/2/2021).
Langkah antisipasi secara maksimal tetap dilakukan Kecamatan Bogor Utara dengan cara menyampaikan himbauan kepada warga sekitar maupun memfasilitasi kebutuhan yang sifatnya mendesak.
Menurut Marse, pada prinsipnya aparatur wilayah terkait sudah tahu dan paham dengan kondisi yang ada. Warga sekitar kawasan tersebut sudah siaga. Bahkan, beberapa lokasi evakuasi atau penampungan bagi warga sudah dipersiapkan, terdekat adalah di Rusunawa Cibuluh.
“Jadi tinggal menjaga kewaspadaan, siap siaga selalu dan antisipasi jika kedepan kondisi cuaca kurang bersahabat. Salah satunya ketika mendapatkan informasi status kenaikan air di pintu air Katulampa, segera disebarkan kepada masyarakat yang ada di semua titik Kecamatan Bogor Utara yang dilintasi sungai Ciliwung,” papar Marse.
Pihaknya juga berkoordinasi dengan BPBD Kota Bogor melalui Kelurahan Tangguh Bencana (KATANA) yang dimiliki Kelurahan Cibuluh untuk mengambil langkah antisipasi.
Baca Juga: Garut Risiko Paling Tinggi Diterjang Bencana, Bogor Terendah
Ke depan Marse mengharapkan adanya penataan di kolam retensi dan pembukaan pintu-pintu air yang mengalirkan ke arah Kali Baru agar banjir lintasan tidak terjadi.
Berita Terkait
-
Akses Mudah dan Bernuansa Alam, Novotel Bogor Golf Resort & Convention Center Siapkan Liburan Elegan
-
Ibis Styles Bogor Raya Suguhkan Liburan Keluarga Stylish dan Seru: Akses Mudah, Desain Menawan
-
Oli Mesin Tercampur Air, Musuh Tersembunyi di Balik Banjir
-
Mobil Terendam Banjir? Jangan Langsung Nyalakan Mesin
-
Emas Antam Ludes Diserbu di Bogor! Panik Buying atau Investasi Cerdas?
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Diduga Tercemar Limbah, Ribuan Ikan di Setu Rawa Jejed Mati Secara Misterius
-
Pengguna DANA Merapat! Klaim Saldo Gratis Ratusan Ribu Rupiah Malam Ini
-
Domba Raksasa Bogor Bobot 130 Kg Jadi Jawara Nasional, Rudy Susmanto: Bukti Potensi Peternakan Kita
-
Gebrakan HUT TNI AU, Domba Garut 'Duel' di Pakansari, Bupati Rudy Terpukau
-
Detik-Detik Mobil Tertabrak KRL di Bogor