SuaraBogor.id - Seorang perempuan bernama Sri Mulyani ditemukan meninggal dunia di toilet Rumah Sakit (RS) Kartika. Wanita berusia 41 tahun itu ditemukan dalam posisi tengkurap.
Informasi yang dihimpun wartawan, Sri Mulyani meninggal dunia pada pukul 11.00 WIB oleh saksi bernama Asik (52) pada Senin (22/2/2021) kemarin.
Sri Mulyani yang merupakan warga Kampung Cilutung, RT01/06, Desa Lebaksari, Kecamatan Parakansalak, Kabupaten Sukabumi merupakan pasien rumah sakit yang akan berobat.
Panit Reskrim Polsek Cibadak, Ipda Safri mengatakan, bahwa korban ditemukan tak bernyawa pada Senin pagi.
Baca Juga: Sri Mulyani Ditemukan Meninggal Dunia di Toilet Rumah Sakit Kartika Cibadak
"Korban pertama kali ditemukan oleh saksi bernama Asik (52). Saksi melihat korban masuk ke dalam toilet rumah sakit sekira pukul 09.00 WIB," kata Safri dalam keterangan tertulis dikutip Suarabogor.id dari Sukabumiupdate.com - media jaringan - Suara.com, Selasa (23/2/2021).
Saksi mulanya mengetuk pintu toilet tapi tidak ada jawaban. Merasa ada yang tak beres, saksi lantas memanggil pertolongan kepada petugas kebersihan rumah sakit.
"Saksi kemudian memanggil petugas kebersihan dan membuka paksa pintu toilet. Terlihat korban sudah dalam posisi tengkurap. Korban langsung dibawa ke ruangan IGD. Setelah diperiksa oleh dokter jaga IGD, korban sudah dinyatakan meninggal dunia," imbuh Safri.
Jenazah Sri Mulyani pun akhirnya dibawa oleh keluarganya pada pukul 13.00 WIB hari itu juga.
"Pukul 13.00 WIB jenazah korban dibawa oleh keluarganya untuk dimakamkan. Pihak keluarga diketahui tidak mempermasalahkan atas meninggalnya korban," pungkas Safri.
Baca Juga: Camat Sebut Bangunan Disegel KPK Milik Edhy Prabowo Ada 2 Sertifikat
Berita Terkait
-
Jorge Martin Debut Pakai Motor RS-GP, Bagus tapi Masih Butuh Penyesuaian
-
PPN Naik 12 Persen, Rocky Gerung: Cara Biadab Pertahankan Peradaban
-
Bikin Polemik, Sri Mulyani Dinilai Pelit Informasi Soal Maksud dan Tujuan Kenaikan PPN 12%
-
Warganet Kompak Bikin Petisi Batalkan Kenaikan PPN 12 Persen
-
Kronologi Kabag Ops Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Diduga Gara-gara Penangkapan Pelaku Tambang Ilegal
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
Terkini
-
Cianjur Darurat Bencana, Pergerakan Tanah Paksa Ratusan Warga Tinggalkan Rumah
-
Ada Potensi Politik Uang di Pilkada 2024, Bawaslu Kabupaten Bogor Kerahkan 7.908 Pengawas TPS
-
Tim Kesehatan Hingga Ambulans Disiagakan Pemkab Bogor Jelang Pilkada
-
Atang-Annida Kerahkan 3.978 saksi Untuk Kawal Pilkada
-
Presiden Prabowo Bakal Mencoblos di TPS 08 Desa Bojongkoneng Bogor