SuaraBogor.id - Aurel Hermansyah dan Azriel ternyata selama ini tak menghormati suami dari ibunya yakni Raul Lemos.
Krisdayanti mengatakan, prilaku yang dicerminkan dua anaknya tersebut Aurel dan Azriel kepada suaminya Raul Lemos tak seperti mereka menghormati bundanya, Ashanty.
Meski jarang bertemu, Krisdayanti berharap Aurel dan Azriel bisa bersikap yang sama ke Raul.
"Saya kepingin memang anak-anak menghormati suami saya, apapun pilihan saya itu kan pilihan ibunya," kata Krisdayanti, dikutip dari vlog Venna Melinda Channel, Jumat (12/3/2021).
Baca Juga: Krisdayanti Harap Raul Lemos Dihormati Anak-anaknya seperti ke Ashanty
"Penginnya mereka seperti menghormati bundanya walaupun nggak banyak pertemuan, waktu bersama, tapi ya Om Raul itu kan orangtua juga ya harus respect," sambungnya.
Krisdayanti juga mengungkap hubungannya dengan Aurel dan Azriel memang berjarak lantaran 10 tahun tinggal terpisah. Namun, hal itu tak semata membuat hubungannya berarti buruk.
"Hanya mereka kan memang nggak berkesempatan tinggal sama kita jadi ya memang 10 tahun ya sulit tapi saya udah serahkan semua ke gusti Allah dan saya nggak merasa stress segala macam karena saya juga penuh kasih di sini," kata Krisdayanti.
Selain berharap Aurel dan Azriel bisa menghormati Raul, pelantun 'Mencintaimu' ini juga mengungkapkan keinginan lainnya. Di mana ia bisa berkumpul dan menghabiskan waktu bersama dengan santai dan lebih lama.
Namun, karena kesibukan masing-masing diakui KD keinginan itu belum bisa terwujud. Sebab, selama ini pertemuan mereka terkesan selalu singkat.
Baca Juga: Disiarkan RCTI, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Lamaran Besok
"Jadi kepenginnya sih kita lebih bisa terbuka tanpa syarat gitu. Pertemuan yang lebih rileks tanpa harus buru-buru untuk pulang," bebernya.
Lebih lanjut, KD juga mengungkap keinginan sebenarnya. Bahwa sebetulnya ia ingin pengasuhan Aurel dan Azriel dilakukan bersama antar kedua pihak keluarga.
"Yang terpenting adalah gimana membentuk apa ya, saya sama Raul akan lebih senang sebetulnya bahwa pengasuhan anak-anak dilakukan kedua belah pihak, sini dan sana tentunya, artinya tetap terbuka lah. Tapi kan kita mikir itu kadang komoditi apalagi sosial media ya kadang membuat kita bahasanya apa ya terbelah," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Beda Reaksi Aaliyah Massaid dan Aurel Hermansyah saat Dipeluk Suami di Ultah Geni Faruk, Ada yang Risi?
-
Rela Hujan-hujanan saat Kampanye di Batu untuk Dukung Kris Dayanti, Atta Halilintar Disebut Menantu Idaman
-
Enteng Kasih Tas Branded untuk Azura, Istri Haji Isam Ternyata Punya Hermes Langka Seharga Rp4,5 Miliar
-
Dulu Dituduh Serong dengan Atta Halilintar, Aspri Aurel Hermansyah Ikut Liburan ke Batu
-
Kunjungi Nenek di Batu, Outfit Aurel Hermansyah Jadi Omongan Netizen: Konsepnya Gimana?
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Bogor Jadi Sorotan, Zonasi PPDB Diskriminatif dan Picu Korupsi? Gibran Minta Ini ke Mendikdasmen
-
Prabowo Dipastikan Nyoblos di TPS 08 Bojongkoneng, Bakal Didampingi Langsung Pj Gubernur hingga Pj Bupati Bogor
-
Strategi Belanja Saat Promo 12.12 2024 Blibli, Bisa Dapat Untung Banyak
-
Cianjur Darurat Bencana, Pergerakan Tanah Paksa Ratusan Warga Tinggalkan Rumah
-
Ada Potensi Politik Uang di Pilkada 2024, Bawaslu Kabupaten Bogor Kerahkan 7.908 Pengawas TPS