SuaraBogor.id - Konflik Dokter Richard Lee dengan Kartika Putri kembali heboh. Kekinian Dokter Richard Lee menyebut bahwa Vanessha Putri yang disebutnya sebagai adik sepupu Kartika Putri akan menjebaknya.
Menanggapi Dokter Richard Lee soal penjebakan yang menyeret namanya, Kartika Putri bantah dengan tegas bahwa dirinya tak mungkin melakukan hal jahat kepada orang lain.
Bahkan, Kartika Putri yang merupakan istri Habib Usman bin Yahya ini bersumpah, atas tuduhan yang dilayangkan Dokter Richard Lee.
"Untuk siapapun orang yang katanya saya mau menjebak, demi Allah saya tidak menjebak siapapun di sini," kata Kartika Putri di Instagram dilansir dari Matamata.com, Kamis (25/3/2021).
Baca Juga: Sepupu Kartika Putri Alami Pelecehan dari Karyawan Dokter Richard Lee?
Kronologi masalah yang juga melibatkan sepupunya yang bernama Putri dibeberkan oleh Kartika Putri. Sebab sebelumnya, sosok itu disebut Dokter Richard Lee sebagai oknum yang mau menjebaknya.
Putri, sepupu Kartika Putri dihubungi seseorang yang mengaku sebagai temannya. Dia menceritakan seputar kejelekan dari orang yang tengah bermusuhan dengan si artis. Sayang teman dari sepupu Kartika Putri ini tak menyebut siapa sosok yang dimaksud.
"Jadi temannya ini datang ke adik sepupu aku bilang, 'Eh Put, gue ada bukti juga nih. Bahwa ternyata orang yang lagi berantem sama kakak kamu itu bahaya banget'," kata teman dari sepupu Kartika Putri.
"Dia itu, maaf, maaf banget isunya sudah santer di Palembang suka memakai perempuan nakal atau menyewa perempuan di muncikari," kata Kartika Putri membeberkan.
Bukan hanya perempuan nakal, tapi tudingan lain adalah menggunakan anak yang masih perawan untuk diserahkan pada muncikari. "Syok dong sepupu aku. Masa sih? Ada buktinya nggak?" kata Kartika Putri.
Baca Juga: Makin Memanas, Perseteruan Kartika Putri dengan Dokter Richard Lee
Sepupu Kartika Putri kemudian diajak temannya untuk bertemu dengan muncikari tersebut. "Ya kalau memang ada bukti dan faktanya, nggak apa-apa. Terus temannya ini sebelumnya tanya, 'dapat apa, dapat apa?'" kata artis 30 tahun tersebut.
Lantas netizen diajak Kartika Putri untuk mendengar rekaman percakapan sepupunya dengan orang tersebut. "Kalian bisa dengar sendiri dari rekamannya, bahwa semua pertanyaan dari temannya itu memancing," tutur bintang film Tali Pocong Perawan ini.
Sehingga berdasarkan cerita yang dibeberkan Kartika Putri, ia justru merasa sepupunya lah yang sedang dijebak. "Di sini menurut aku, adik aku adalah korban dijebak," kata Kartika Putri.
Bukan untuk memperkeruh suasana, Kartika Putri hanya tidak ingin menjadi orang yang terus difitnah. "Tujuan saya menjelaskan agar saya tidak difitnah. Saya tidak mau menjadi bulan-bulanan dia lagi," tegas artis asal Palembang ini.
Kartika Putri berharap kejadian ini bisa membuka wawasan seseorang agar tidak mudah terhasut dengan opini yang digiring. "Kalian jangan mudah terhasut, proses hukum aku berjalan sebagaimana mestinya dan keadilan bisa ditegakan. Ini cukup penjelasan dari aku," kata Kartika Putri mengakhiri.
Berita Terkait
-
Khalisa Aghnia Bahira Umur Berapa? Tegur Ayu Ting Ting Dikira Main-main Pakai Kerudung
-
Senasib Kena Tegur Anak Kartika Putri, Begini Beda Reaksi Ayu Ting Ting dan Feni Rose
-
Dianggap Main-main Pakai Hijab, Ayu Ting Ting Kena Sentil Anak Kartika Putri
-
Masya Allah! Kartika Putri Putuskan Bercadar, Habib Usman: Bukan Paksaan Saya
-
Ceritakan Proses Kartika Putri Bercadar, Habib Usman bin Yahya Sempat Tawarkan Mengulur Waktu
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Pemkab Bogor Akselerasi Penanganan Stunting dengan Data Digital
-
SIPD Bermasalah, Pemkab Bogor Minta Bantuan Pusat untuk Lancarkan Proyek Strategis
-
Perumda Air Pemkab Bogor Beri Diskon Spesial, Pelanggan Non-Aktif Bisa Kembali Nikmati Air Bersih Murah
-
Dapat Tiga Keluhan Utama di Dapil 5, Rudy Susmanto Janji Realisasikan Jika Terpilih Jadi Bupati Bogor
-
Soal TPS di Titik Rawan Bencana, Ini Kata KPU Kota Bogor