SuaraBogor.id - Warga Jalan Raya Condet, Jakarta Timur angkat suara kaitan dua terduga teroris yang kini telah diamankan Densus 88 Anti Teror.
Salah seorang warga RW 03 di lokasi penangkapan Alfian mengatakan, dua orang terduga teroris diciduk itu dikenal sebagai orang tertutup.
Terdua teroris yang diamankan itu merupakan pria dan wanita.
Alfian menilai bahwa dua terduga teroris itu tak pernah gabung dengan warga sekitar.
Baca Juga: Terduga Teroris, Bos Mobil Bekas di Condet Jarang Ngobrol Tapi Dikenal Baik
"Mereka orangnya tertutup sama masyarakat. Paling sama kelompoknya saja," kata Alfian salah seorang warga RW 03 di lokasi penangkapan, Senin (29/3/2021).
Alfian mengatakan bahwa kedua terduga teroris itu sehari-harinya dikenal sebagai pemilik usaha 'showroom' mobil bekas yang sudah dirintis sejak lama.
"Mereka usaha sudah sekitar lima tahunan lah," ujar Alfian.
Warga lain bernama Eko mengatakan bahwa dirinya sangat terkejut dengan diamankannya dua terduga teroris di Condet.
"Kaget banget soalnya ini baru pertama kali," terangnya.
Baca Juga: Polisi Ungkap Sumber Ledakan di Lokasi Terduga Teroris Bekasi
Sebelumnya Kepolisian Daerah Metro Jaya menangkap sejumlah terduga teroris di Jl. Raya Condet, Jakarta Timur, pada Senin.
"Benar ada penggerebekan, sekarang masih olah TKP," ujar Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur Kompol Indra Tarigan saat dikonfirmasi.
Belum ada keterangan resmi dari kepolisian terkait penangkapan dua terduga teroris di Condet ini apakah terkai dengan pelaku bom bunuh diri di Gereja Katedral, Makassar, Sulawesi Selatan.
Saat ini lokasi penangkapan telah dipasangi garis polisi. Terlihat juga mobil Gegana dan INAFIS yang mengamankan lokasi penangkapan dua terduga teroris. (Antara).
Berita Terkait
-
Densus 88 Ringkus 2 Terduga Teroris Negara Islam Indonesia di OKU Timur, Inisial MD dan MA
-
Pasukan Darat Iran Klaim Bunuh 4 "Teroris Israel" di Tengah Ketegangan yang Meningkat
-
Serangan di Bandara Internasional Jinnah Pakistan Sebabkan Dua Warga China Tewas, Lin Jian 'Berantas Teroris'
-
Cek Fakta: Raja Thailand Larang Rakyatnya ke Indonesia karena Banyak Teroris
-
Serangan Teroris Tewaskan 10 Polisi di Iran
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Soal Opsi TPS Darurat, Ini Kata Pemkab Bogor
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor
-
Pesta Bogor Hepi Sendi-Melli, Ribuan Relawan Siap Rebut Kemenangan di Pilkada