SuaraBogor.id - Pemerintah melarang masyarakat untuk mudik lebaran. Larangan mudik tersebut berlaku dari 6 hingga 17 Mei 2021. Arus lalu lintas di sejumlah tol pun tampak terlihat sepi, seperti di Tol Cipali.
Memasuki H-3 lebaran Idul Fitri, penampakan di Tol Cipali saat ini terlihat sepi. Padahal, biasanya tol tersebut menjadi langganan macet di momen-momentum libur panjang atau hari besar.
"Kami mencatat, sampai dengan Senin pagi, kendaraan yang melintas di Tol Cipali masih merupakan kendaraan-kendaraan logistik yang bergerak ke sejumlah wilayah," kata General Manager Operation Astra Tol Cipali, Suyitno, dalam siaran persnya, dilansir dari Ayobandung.com -jaringan Suara.com.
Suyitno mengatakan, kondisi tol Cipali yang lengang hari ini juga terlihat kemarin. Pada Minggu, 9 April 2021, volume lalu lintas yang melintas di Gerbang Tol Palimanan sebesar 14.000 kendaraan, atau mengalami penurunan 66% dibandingkan lalu lintas harian.
Sedangkan total kendaraan yang melintas di Tol Cipali, tercatat ada 20.000 kendaraan.
Suyitno mengungkapkan, di tengah pelarangan mudik yang diberlakukan pemerintah di sejumlah wilayah, pihaknya tetap berupaya memberikan pelayanan maksimal kepada pengguna jalan yang melintas. Di Gerbang Tol Palimanan, disediakan tiga gardu exit dan lima gardu entrance.
Menurut Suyitno, optimalisasi gardu di Gerbang Tol Palimanan masih akan terjadi penambahan apabila kondisi lalu lintas meningkat.
Selain itu, dalam memberikan pelayanan maksimal kepada pengguna jalan, di rest area tipe B ruas tol Cipali juga tersedia SPBU mini bekerja sama dengan Pertamina.
Baca Juga: Pos Penyekatan Dijebol Pemudik, Polda Metro Jaya Tambah Personel dan Pos
Tag
Berita Terkait
-
Demo Guru di Monas, Transjakarta Alihkan Sejumlah Rute Layanan
-
Hujan Deras Bikin Jakarta Macet Parah, Dirlantas Polda Metro Turun Langsung ke Pancoran
-
Sopir Pajero Mabuk Seret Honda Scopy Ratusan Meter di Tangerang, Endingnya Tak Terduga
-
Detik-detik Mencekam di Daan Mogot: Pemotor Oleng, Terjatuh, Lalu Tewas Terlindas Truk Boks
-
Jembatan Tertinggi di Dunia Dibuka: Perjalanan 2 Jam Jadi 2 Menit
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Motor Bekas Rasa Baru: 4 Model Matic dan Bebek Best Value di Bawah 10 Juta, Dijamin Lincah & Irit!
-
Bogor Darurat! 3.000 Personel Gabungan Disiagakan, Respon Kilat Perintah Kapolri
-
Stop Panik dan Hoaks! Ribuan Warga Lereng Salak Kini Dilatih Hadapi Ancaman Sesar Cianten
-
Viral! Purbaya Buka Suara Praktik 'Tutup Kasus' di Lembaga Pemerintah
-
Dukungan Netizen Membanjiri Usai Menkeu Purbaya Tolak Masuk Parpol: Jangan Mau Diatur!