SuaraBogor.id - Satgas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Kabupaten Cianjur akan melakukan vaksinasi terhadap 3.126 Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) diwilayahnya.
Jubir Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Cianjur, Yusman Faisal mengatakan, pihaknya telah menerima sebanyak 3.650 dosis vaksin merk Sinopharm dan itu akan disalurkan kepada ODGJ di Cianjur.
"Sebanyak 3.650 vaksin yang didistribusikan Pemprov Jabar tersebut, dan telah diterima Pemkab Cianjur merupakan pendisribusian tahap ke sepuluh," katanya pada wartawan di Cianjur, Rabu (9/6/2021).
Vaksin merek Sinopharm sebanyak 3.650 dosis tersebut, kata dia, diperuntukan untuk sebanyak 3.126 Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) yang tersebar di lima yayasan dan Puskesmas di Kabupaten Cianjur.
Baca Juga: Kerumunan di Kantor Gubernur Jawa Tengah, Politisi Gerindra Sebut Pemprov Jateng Tak Siap
"Selain diperuntukkan bagi ODGJ, vaksin itu juga akan diberikan kepada para lanjut usia dan pra lanjut usia yang saat ini baru mendapatkan dosis tahap pertama," katanya.
Disisi lain, Plt Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Cianjur Irvan Nur Fauzi mengatakan, pihaknya hingga saat ini vaksin untuk ODGJ belum diterima. Namun sudah diajukan.
"Vaksinasi bagi ODGJ, hingga saat ini masih dalam pendataan, karena pelaksaan teknisnya pasti berbeda dengan proses vaksinasi pada umumnya," ucapnya.
Menurutnya, pelaksaan vaksinasi terhadap ODGJ, hingga saat ini masih dalam tahap persiapan, seperti pendataan, dan persiapan lainya, lalu akan dilaksanakan secara bertap.
"Vaksinasi ODGJ membutuhkan sumber daya dan waktu yang berbeda, kalau biasanyakan dilakukan dengan cara dikumpulkan, namun untuk ODGJ harus didatangi kesetiap wilayahnya," ucapnya.
Baca Juga: Tok! Bupati Cianjur Larang Pesta Pernikahan
Kontributor : Fauzi Noviandi
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Benarkah Flurona Virus Buatan Perusahaan Vaksin China?
-
Apa Itu Vaksin Meningitis dan Mengapa Wajib untuk Jemaah Haji?
-
Kang Dedi Mulyadi Contek Gaya Prabowo, Sapa Warga Cianjur dari Atas Kap Mobil
-
Dear Pawrents, Kapan Kucing Bisa Vaksin Setelah Melahirkan? Jangan sampai Anabul Sakit
-
Jalur Puncak Hari Ini: Pemudik Balik Campur Wisatawan, Macet Tak Terhindarkan?
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Aktivitas Gempa Meningkat, Gunung Gede dalam Pantauan Ketat
-
Dirut TSI Bantah Eksploitasi: Kami Justru Rawat dan Selamatkan Mereka dari Prostitusi
-
Hadiri Launching BISKITA Trans Pakuan, Ketua DPRD Kota Bogor Dukung Pengoperasian Kembali
-
Terima Aksi Demonstrasi Mahasiswa, DPRD Kota Bogor Perjuangkan Aspirasi
-
Hasil Rapat Paripurna: DPRD Kota Bogor Tetapkan Tatib Baru dan Bentuk Empat Pansus