SuaraBogor.id - Publik kembali digegerkan dengan kisah Nania atau nama lengkap Nania Kurniawati Yusuf, yang pernah mengikuti Indonesian idol season satu. Kisah Nania Idol nampaknya menyulut perhatian banyak orang soalkabar Nania Idol pindah agama dari Islam ke Kristen.
Baru-baru ini, kisah Nania Idol yang meninggalkan agama Islam dan memilih Kristen kembali viral di media sosial. Bahkan, usai memeluk agama Kristen, Nania Idol dapat cobaan berat.
Adapun kisah Nania idol yang masuk Kristen usai salat tahajud itu dimuat dalam tayangan video YouTube yang diunggah pada 2015 silam.
Dilansir dari Suara, di video tersebut, Nania mengungkap tantangan yang ia hadapi usai pindah keyakinan.
Penyanyi bernama asli Nania Kurniawati Yusuf itu mengisahkan bahwa orang tuanya sangat tidak bisa menerima keputusan yang ia ambil.
“Bapak saya yang paling keras. Baju, lukisan saya, semua dibakar. Semuanya,” kata Nania Idol memberikan kesaksian pada video yang diunggah Rio Andika Putra Gea di YouTube pada 2015.
Pedihnya lagi, Nania sudah dianggap tiada oleh sang ayah. Omongan tersebut bahkan disampaikannya kepada anaknya.
“Anak saya tanya ‘Eyang, kenapa baju Mami dibakar?’ Jwabnya, ‘Kamu enggak punya Mami, Mami kamu udah mati’,” tuturnya menirukan.
“Coba gimana perasaan Ibu dibilang sudah mati padahal masih hidup.”
Baca Juga: Nania Idol Murtad Masuk Kristen Hingga Berjanji Tak Kembali ke Islam: Percaya Yesus
Ketika itu, Nania Idol marah pada Tuhannya. Ia tak habis pikir mengapa setelah keputusannya pindah agama, penyanyi berdarah Palestina itu justru mendapat cobaan berat.
“Saya marah sama Tuhan. Selama 1,5 bulan saya hanya menangis dan mengumpat ke Tuhan. ‘Gara-gara gue pilih Lu, gue kehilangan keluarga inti gue’. Kasarnya begitu.
Namun, penyanyi jebolan Indonesian Idol ini kemudian mendengar sesuatu: “Nania, kamu diam dan saatnya saya bicara,” ujarnya mengulang ucapan itu.
Nania Idol kemudian berserah diri dan percaya akan kuasa Tuhan. Meski melalui cobaan berat, rekan Delon di Indonesian Idol tersebut mencoba bersabar.
“Tuhan enggak diam ternyata. Dia buka jalan, setelah tiga atau empat bulan yang lalu, bapak saya SMS saya, ‘Nia, bapak kangen’,”
Penyanyi yang juga dikenal dengan nama Nania Yusuf ini bahagia bukan main. Bisa dibayangkan, ayah yang dulu paling keras menentangnya kini dengan lemah lembutnya bicara rindu pada sang putri.
Berita Terkait
-
Menikah Saat Hamil Hubungan Zina, Sah atau Tidak Menurut Syariat Islam?
-
Cegukan Tiba-Tiba? Jangan Panik! Pahami 7 Arti Lengkapnya Menurut Islam
-
Hati-Hati! Bersin di Jam Ini Bisa Jadi Pertanda Buruk! Cek Arti Firasat Menurut Primbon dan Islam
-
Menilik Dakwah dalam Balutan Fiksi Religi di Novel Harapan di Atas Sajadah
-
Apa Arti Telinga Berdenging Sebelah Kanan Menurut Islam? Ini Penjelasan Menurut Ulama
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
7 Sepatu Lari Murah 200 Ribuan untuk Pelajar: Olahraga Oke, buat Nongkrong Juga Kece
-
Masih Layak Beli Honda Jazz GK5 Bekas di 2025? Ini Review Lengkapnya
-
Daftar 5 Mobil Bekas yang Harganya Nggak Anjlok, Tetap Cuan Jika Dijual Lagi
-
Layak Jadi Striker Utama Persija Jakarta, Begini Respon Eksel Runtukahu
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Perang Lawan Asam Lambung Naik, Ini 3 Jenis Senjata Ampuh yang Ada di Apotek
-
Jejak Digital Kejam! Pengakuan Lawas 'Seks Bebas' Erika Carlina Viral, Seruan Boikot Menggema
-
Bekingan PTPN Tak Berguna, Menteri LHK Ultimatum 13 Perusahaan di Puncak: Bongkar atau Penjara
-
Monumen Helikopter Puma SA 330: Ikon Sejarah dan Kebanggaan Baru di Jantung Bogor
-
Harga HP Samsung Spesifikasi Terbaik