SuaraBogor.id - Kapolsek Beji, Agus Khaeron buka suara terkait penemuan mayat pria di pinggir Jalan Nusantara, Kecamatan Beji, Kota Depok.
Agus memastikan, jenazah pria tersebut bernama Ahmad Syahrul (42), warga Jalan Haji Encat, RT3/RW13, Kelurahan/Kecamatan Beji, Kota Depok.
Syahrul datang ke tukang bubur mengendarai sepeda motor jenis matik berwarna hitam, sekitar pukul 07.50 WIB.
"Menurut saksi, selesai sarapan bubur, korban berdiri dan berjalan ke arah motornya yang berjarak lima meter. Tiba-tiba korban terjatuh lalu kejang-kejang," ungkapnya kepada SuaraBogor.id, Kamis (8/7/2021).
Baca Juga: Jalan Margonda Depok Menuju Jakarta Macet Parah Imbas Penyekatan PPKM Darurat
Jenazah Syahrul, kata Agus, ditangani oleh Petugas dari Tim Inafis Polres Metro Depok di lokasi kejadian.
Petugas memakai baju Hazmat dan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 saat melakukan pemeriksaan visum luar pada jenazah.
"Tidak ada tanda-tanda mencurigakan pada jasad korban. Penyebab kematian juga belum dapat dipastikan apa," ungkapnya.
Setelah diperiksa di lokasi kejadian, Agus mengabari keluarga Syahrul. Lalu petugas palang hitam mengirim jenazah ke rumah duka untuk dimakamkan.
Sebelumnya, keluarga korban mengklaim bahwa Syahrul meninggal karena serangan jantung.
Baca Juga: Nomor Hotline Pelayanan Vaksinasi di 38 Puskesmas Kota Depok
"Pokoknya dia negatif Covid. Dia punya penyakit jantung, tapi memang hampir setahun ini tidak kontrol (ke dokter)," paparnya.
Kerabatnya mengaku telah menginformasikan status Covid Syahrul kepada aparat dan pimpinan wilayah setempat.
"Saya tidak mau Syahrul dituduh Covid sembarangan. Dan agar lingkungan sini tidak dicap rawan Covid-19," tegasnya.
Kontributor : Immawan Zulkarnain
Berita Terkait
-
Link Nonton Zona Merah: Saat Aghniny Haque Bertarung Lawan Mayat Hidup!
-
Adu Pendidikan Supian Suri Vs Imam Budi, Panas Saling Serang di Debat Terakhir Pilkada Depok
-
Miliano Jonathans Belum Mau Dinaturalisasi Timnas Indonesia: Jujur Saya Tunggu....
-
Ancam Pengemudi Lain dan Ngaku-ngaku Tentara, Pria Kasus 'Koboi Jalanan' di Depok jadi Tersangka
-
Siapa Djara Jonathans? Bule Depok, Dilatih Pemain Naturalisasi Gagal Jhonny van Beukering
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Tim Kesehatan Hingga Ambulans Disiagakan Pemkab Bogor Jelang Pilkada
-
Atang-Annida Kerahkan 3.978 saksi Untuk Kawal Pilkada
-
Presiden Prabowo Bakal Mencoblos di TPS 08 Desa Bojongkoneng Bogor
-
Pemkab Bogor dan Bawaslu Copot APK Selama Masa Tenang
-
Mortir Sisa Perang Dunia ke II Ditemukan di Kali Ciluar Sukaraja Bogor