SuaraBogor.id - Pembalap Petronas Yamaha asal Italia Valentino Rossi resmi pensiun. Pengumuman itu disampaikan Valentino Rossi langsung disiarkan di laman resmi MotoGP.
Valentino Rossi mengaku akan pensiun usai MotoGP 2021 selesai. Pada kesempatan itu, mata Rossi terlihat berkaca-kaca. Dia tak mampu membendung kesedihannya saat menjawab pertanyaan jurnalis yang datang di lokasi konpers tersebut.
“Saya harus umumkan, ini merupakan musim terakhir saya sebagai pembalap MotoGP. Saya tidak akan membalap lagi dengan motor di musim depan,” ujar Rossi menyadur dari Hops.id -jaringan Suara.com, Jumat (6/8/2021).
Rossi memastikan, musim depan akan mengemban tugas berbeda di MotoGP, yakni mengurus timnya, VR46 yang akan berkompetisi di kelas tertinggi.
Baca Juga: Valentino Rossi dari Masa ke Masa
“Tahun depan hidup saya akan berubah. Saya juga menikmati hidup baru saya, itu merupakan hal menyenangkan,” tuturnya.
Rossi sempat ditawarkan gabung tim lain sebelum pensiun. Menariknya, sebelum benar-benar memutuskan pensiun, Rossi sempat ditawarkan bergabung dengan timnya sendiri di MotoGP. Namun, dia mengaku sudah berada di ujung kariernya. Sehingga, pensiun merupakan keputusan terbaik yang bisa dia ambil.
“Awalnya, saya mau melanjutkan, tapi saya harus memahami bahwa saya kurang cepat. Hasilnya, juga tidak sesuai harapan. Jadi saya mulai memikirkan untuk mengakhirinya.”
“Saya sempat mendapat tawaran dari tim Ducati. Saya sempat berpikir bergabung ke sana, itu sungguh membuat saya tergoda. Tapi saya akhirnya memutuskan tidak mengambulnya,” kata dia.
Diketahui, selama berkarier sebagai pembalap, Rossi telah memenangkan sembilan gelar juara di seluruh kelas kompetisi. Grazie, The Doctor!
Baca Juga: Setelah 26 Tahun Balapan, Valentino Rossi Pensiun dari MotoGP
Berita Terkait
-
Yamaha Keluar dari Zona Nyaman, Mengintip Sosok Mesin V4 yang Siap Menggetarkan MotoGP
-
Masalah Pecco Bagnaia Belum Usai, Davide Tardozzi: Hadapi Saja!
-
Yamaha Siap Tinggalkan Mesin Inline, Bakal Gunakan V4 untuk MotoGP Mendatang
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
-
Pecco Bagnaia Sebut 2 Kesalahan di MotoGP Qatar 2025: Tak Boleh Terulang
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Detik-Detik Mobil Tertabrak KRL di Bogor
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays