SuaraBogor.id - Pasca Talibat kuasai Kabul, Ibukota Afganistan menjadi sorotan publik. Salah satunya dari pegiat media sosial Denny Siregar.
Denny Siregar mengingatkan, bahwa ada kemungkinan gerakan teroris Jamaah Islamiyah atau JI bisa kembali bangkit di Indonesia.
Hal itu setelah kabar gerakan Taliban yang berhasil menguasai Kabul, Ibukota Afganistan. Kondisi itu memaksa Presiden Afghanistan Ashraf Ghani untuk angkat kaki dari negara itu pada Minggu 15 Agustus 2021. Ashraf dikabarkan pergi ke negara Tajikistan. Tentunya kondisi itu jadi perhatian Denny Siregar.
Atas aksi itu, bisa saja gerakan teroris di Indonesia kembali bangkit karena terinspirasi.
Baca Juga: Presiden Ashraf Ghani Tinggalkan Afghanistan, Ini Pesannya untuk Taliban
“Pasca penguasaan Taliban di Afghanistan, dikhawatirkan gerakan teroris JI akan bangkit kembali karena terinspirasi,” tulis penggiat media sosial, Denny Siregar, menyadur dari Terkini.id -jaringan Suara.com.
“Beberapa media ikut provokasi menyebar kemenangan tali-ban. Ini bisa menginspirasi kadrun tali-ban di NKRI. Mari bersatu, tolak tali-ban!!!,” timpal akun Pangliatan1.
Pada Sabtu 14 Agustus 2021 lalu, Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menyampaikan melakukan penangkapan puluhan teroris sejak Kamis (12/8).
Mereka menyampaikan telah menangkap 37 tersangka teroris dari 10 wilayah.
“Data penegakan hukum tersangka teroris total 37,” ujar Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan kepada wartawan, Sabtu 14 Agustus 2021.
Baca Juga: Sosok Ashraf Ghani, Presiden Afghanistan yang Melarikan Diri dari Negaranya
Ramadhan mengungkapkan, Densus 88 paling banyak melakukan penangkapan terhadap tersangka teroris di wilayah Jawa Tengah (Jateng), yakni 10 orang. Kemudian, di Lampung, Densus 88 menangkap 7 tersangka teroris.
Selanjutnya, 6 di antaranya ditangkap di Sumatera Utara (Sumut), 4 di Banten, 3 di Jambi, 2 di Jawa Barat (Jabar), 2 di Kalimantan Timur (Kaltim), 1 di Sulawesi Selatan (Sulsel), 1 di Maluku, dan 1 di Kalimantan Barat (Kalbar).
Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Banten
Ramadhan mengungkapkan mayoritas dari tersangka teroris itu tergabung ke dalam jaringan Jamaah Islamiyah (JI). Sebanyak 35 di antaranya diduga merupakan kelompok JI.
“Target kelompok JI ada di Sumut 6 orang, Jambi 3 orang, Lampung 7 orang, Banten 4 orang, Jabar 2 orang, Jateng 10 orang, Sulsel 1 orang, Maluku 1 orang, dan Kalbar 2 orang,” terangnya.
Sementara itu, 2 tersangka teroris lainnya yang berasal dari Kaltim diduga tidak berasal dari JI. Ramadhan menyebut mereka tergabung ke dalam jaringan kelompok media sosial.
“Dua kelompok media sosial, Kaltim,” imbuh Ramadhan.
Berita Terkait
-
Amanda Manopo Antusias Film Kupu-Kupu Kertas Siap Kembali Tayang di Bioskop
-
Kritik Internasional Menguat, Sejumlah Ulama di Afghanistan Tolak Kebijakan Taliban
-
Anies Emoh Ditawari di Jabar usai Gagal Nyagub Jakarta, Denny Siregar: Wah PDIP Gantian di-Prank
-
Denny Siregar Beri Selamat Warga Jabar Akan Punya Cagub Anies Baswedan: Lebih Cocok di Sana
-
Dijuluki Tempat Paling Berbahaya di Dunia, Negara Ini Justru Alami Lonjakan Kunjungan 'Turis Gelap'
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Debat Perdana Pilwalkot Bogor, Sendi Fardiansyah dan Melli Darsa: Banyak Masalah yang Belum Terselesaikan
-
Pj Bupati Bachril Bakri Gaspol Wujudkan Asta Cita di Bogor
-
Pemkab Bogor Luncurkan Sistem "Si Aktif Bogor" untuk Tingkatkan Pemberdayaan Perempuan
-
Diduga Ketahuan Selingkuh, Candra Kusuma Langsung Datang ke Istri Pertama di Surabaya
-
Mau Ikut BRI Fellowship Journalism 2025 yang Didukung Penuh Dewan Pers? Cek Syaratnya!