SuaraBogor.id - Bupati Bogor Ade Yasin turut menanggapi kaitan capaian vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Bogor yang masih rendah, dibandingkan daerah lain di Jabodetabek.
Informasi yang dihimpun, Kabupaten Bogor masih rendah terkait capaian vaksinasi Covid-19 di wilayah Aglomerasi Jabodetabek.
Sebelumnya, hal itu diungkapkan oleh Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto. Dia sempat menyinggung soal daerah-daerah yang capaian vaksinasinya masih di bawah 50 persen.
Hal itu yang membuat Kota Bogor sampai saat ini masih berada di PPKM Level 3, meski kasus Covid-19 sudah melandai dan capaian vaksinasi Covid-19 sudah di atas 80 persen.
Menurut Ade Yasin, masih rendahnya capaian vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Bogor lantaran jumlah penduduk di Kabupaten Bogor yang sangat banyak ditambah dengan luasnya wilayah Kabupaten Bogor.
"Jumlah penduduk Kabupaten Bogor kan banyak. Kalau bicara vaksinasi jangan bicara persentase, tapi lihat jumlah orang yang divaksinasinya," kata Ade Yasin saat ditemui usai Rapat Paripurna, di Gedung DPRD Kabupaten Bogor, Kamis 30 September 2021.
Berdasarkan data yang ada pada pihaknya, saat ini capaian vaksinasi Covid-19 Kabupaten Bogor berada di angka 26,33 persen dari target sasaran vaksinasi Covid-19 sekitar 4 juta orang.
"Kalau persentase capaian vaksinasi memang kita berada di bawah yang lain. Tapi kalau jumlah orang atau sasaran yang akan kami vaksin kami yang paling banyak. Semoga saja vaksinasi ini bisa mencapai 70 persen pada Desember nanti," tutupnya.
Baca Juga: Kurang Tidur dan Gugup, Bocah 12 Tahun Pingsan Usai Vaksinasi Covid-19
Berita Terkait
-
Gara-gara Ikut Kampanye, ASN Pemkab Bogor Dilaporkan Bawaslu ke BKN RI
-
Polemik Kunjungan Dinas Sosial Kabupaten Bogor ke Bali, Boros atau Kebutuhan?
-
Dinas Sosial Bogor 'Biarin' Korban Bencana, Pegawai Jalan-jalan ke Bali Pakai Anggaran Rp900 Juta?
-
100 Hari Pemerintah Prabowo-Gibran Soroti Pengendalian Polusi Udara di Pusat Ekonomi Nasional
-
Warpat, Puncak Asri dan Blok Buah Jadi Target Penertiban di Puncak Bogor Besok
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Tim Kesehatan Hingga Ambulans Disiagakan Pemkab Bogor Jelang Pilkada
-
Atang-Annida Kerahkan 3.978 saksi Untuk Kawal Pilkada
-
Presiden Prabowo Bakal Mencoblos di TPS 08 Desa Bojongkoneng Bogor
-
Pemkab Bogor dan Bawaslu Copot APK Selama Masa Tenang
-
Mortir Sisa Perang Dunia ke II Ditemukan di Kali Ciluar Sukaraja Bogor