SuaraBogor.id - Bunga Bangkai mekar di Kebun Raya Cibodas (KRC) Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Rabu (13/10/2021) dini hari. Bunga langka tersebut sudah 4 kali mekar dalam waktu belasan tahun.
General Manager PT Mitra Natura Raya KRC, Marga Anggrianto mengatakan, bunga bangkai yang memiliki julukan The Giant Titans tersebut mulai mekar pada Rabu (13/10/2021) dini hari.
"Bunga bangkai yang mekar dalam waktu empat tahun sekali dan memiliki karakteristik yang tidak dapat diprediksi. Namun pembukaan kelopak sudah terlihat sejak Selasa (12/10/2021) sore," katanya pada wartawan, Rabu (13/10/2021).
Berdasarkan Hasil pengukuran, kata dia, tinggi perbungaan mencapai 289 centimeter, keliling 145,5 centimeter, sedangkan garis tengah kelopak (spatha) dengan posisi mekar penuh 128 centimeter.
Baca Juga: Ada Nama Jalan Yang Salah, Seharusnya Nama Pahlawan Asli Cianjur
"Tamanan edemik Indonesia itu hanya mampu mekar selama dua hari, tetapi bila cuacanya hujan, mampu bertahan selama tiga hari," jelasnya.
Selain itu ia mengatakan, KRC telah memiliki 13 spesimen bunga bangkai, terdiri atas 1 spesimen yang merupakan indukan hasil pengkoleksian berupa umbi, sedangkan 12 spesimen lainya hasil perbanyakan dari biji sejak 2003 lalu.
"Kami telah memiliki koleksi bunga bangkai sejak tahun 2000 lalu, hasil pengkoleksian dari Bukit Sungai Talang, Taman Nasional Kerinci Sebelat (TNKS) Sumatra Barat," ucapnya.
Ia mengatakan, tanaman dengan nama latin Amorphohallus titanum (Becc.) termasuk dalam kategori tumbuhan langka berdasarkan klasifikasi Internasional Union For Conservation Of Nature (IUCN) dan keberadaannya dilindungi dengan Peraturan Pemerintah Nomer 7 tahun 1999.
"Dengan mekarnya bunga Bangkai ini tentu menjadi momentum yang baik untuk mensosialisasikan program-program penelitian dan konservasi tumbuhan pada masyarakat," ucapnya.
Baca Juga: Kecelakaan Maut Tanjakan Huut, Truk Alami Rem Blong hingga Masuk Jurang
Sementara itu, Kamto (50) wisatawan asal Jakarta mengaku, telah dua kali melihat bunga bangkai mekar. Namun baru pertama kali melihatnya mekar di Kebun Raya Cibodas.
"Kebetulan saya sedang berada di sekitar Puncak Cipanas, dan dapat informasi dari rekan, ada bunga Bangkai yang tengah mekar, karena langka kami langsung melihatnya ke Kebun Raya Cibodas," katanya.
Kontributor : Fauzi Noviandi
Berita Terkait
-
Sentilan Menohok Susi Pudjiastuti soal Anjloknya Pengunjung Kebun Raya Cibodas Gegara Karcis
-
Kang Dedi Mulyadi Contek Gaya Prabowo, Sapa Warga Cianjur dari Atas Kap Mobil
-
Jalur Puncak Hari Ini: Pemudik Balik Campur Wisatawan, Macet Tak Terhindarkan?
-
Kronologi Kecelakaan Maut di Cianjur, Bus Serempet Motor Hingga Lansia Tewas
-
Ramzi Dilantik jadi Wabup Cianjur, Penampilan Anak dan Istri Disebut seperti Tertukar
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga