SuaraBogor.id - Sebuah video yang memperlihatkan aksi seorang perempuan mandi dengan air es viral di media sosial. Aksi itu dilakukan karena cuaca di lokasi tersebut cukup panas.
Memang sejumlah daerah belakangan ini mengalami cuaca ekstrem, hal ini membuat sebagian orang sering meminum es untuk melegakan dahaga.
Namun, seorang perempuan melakukan hal unik untuk mendapatkan kesegaran di cuaca yang panas, yakni dengan mandi dengan air es.
Menyadur dari Solopos -jaringan Suara.com, video itupun viral setelah dibagikan akun Tiktok @tyapr11. Video itu menunjukkan si perempuan yang membuka pintu kulkas untuk mengambil sebungkus es. Kemudian ia mencemplungkan ke ember besar berisi air yang telah disiapkan.
Perempuan itu sengaja menambahkan es ke air embernya lantaran gerah yang memuncak. Sementara air biasanya untuk mandi tidak dingin dan kurang segar pada cuaca ekstrem. “Kalian ada yang kayak gini enggak sih?” ujar perempuan di video.
Video perempuan yang menyiapkan air es untuk mandi itu mendapatkan ratusan ribu tanda suka dan ribuan komentar dari netizen hingga Minggu (17/10/2021). Berdasarkan keterangan di unggahan video, perempuan itu berada di Kota Bekasi, Jawa Barat.
Namun ada netizen yang menyangkal di kota tersebut tidak sepanas yang perempuan rasakan. “Perasaan gw yang di Bekasi ga gitu-gitu banget,” komentar pengguna akun @anakadam170. “Hahaha perasaan gue orang Bekasi kaga begini dah,” timpal pengguna akun @afifahkayla12.
Di sisi lain netizen justru membandingkan suhu ekstrem di daerahnya masing-masing. “Boleh di adu nih Surabaya pusat tata surya,” komentar pengguna akun @daniel.kuncoro
“Di Kalimantan Barat beberapa hari ini siangnya panas terik sampai 34-36 derajat celcius. Buat gak enak badan mau kemana-mana jadi malas,” tulis pengguna akun @kamusiapaa_heii.
Baca Juga: Viral Helm Penumpang Ojol Bikin Salfok: Berasa Lihat Alat Dapur Terbang
Manfaat Mandi Air Es
Mandi dengan air es ternyata memiliki sejumlah manfaat. Mandi air es yang dilakukan secara rutin membuat sistem peredaran darah efisien. Dengan terbiasa mandi air dingin, lambat laun seseorang akan mendapatkan manfaat untuk kesehatan.
Pakar kesehatan menganjurkan mandi air dingin sebaiknya dilakukan di pagi hari untuk membantu meningkatkan sirkulasi darah. Hasil studi penelitian menunjukkan air dingin dapat mengurangi nyeri otot dan mendukung pemulihan setelah berolahraga.
Berita Terkait
-
5 Sindiran Politik Tajam Pandji Pragiwaksono dalam 'Mens Rea' yang Viral
-
KPK Periksa Eks Kajari Bekasi Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Ade Kuswara
-
KPK Ultimatum Nyumarno, Politisi PDIP Bekasi Didesak Bersaksi di Kasus Suap Bupati
-
Prabowo Komentari Podcast di Sosial Media: Banyak Pakar Bicara Asal
-
Bupati Bekasi Ade Kuswara Ogah Bicara soal Dugaan Kasih Duit ke Kajari
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija
-
Rela Bayar Rp90 Juta Sehari Demi Buang Sampah, Ini 4 Fakta Manuver Pemkot Tangsel ke Cileungsi
-
4 Rekomendasi Pompa Angin Injak Terbaik Penyelamat Ban Kempes
-
3 Wisata Alam di Cibinong untuk Healing Singkat Akhir Pekan
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita