SuaraBogor.id - Sejumlah warga dilaporkan pingsan saat sedang mengantre vaksin di Kecamatan Cibungbulang Kabupaten Bogor, Kamis (04/11/2021).
Antrean yang membludak itu lantaran penyelenggara vaksin menghadiahkan sembako kepada warga yang mau divaksin.
Melansir Bogordaily, diketahui penyelenggara vaksin bonus sembako adalah Pengusaha Gudang Manggis berkolaborasi dengan TNI Polri di Gudang Manggis Desa Sukamaju Kecamatan Cibungbulang, Kamis 4 November 2021.
Menanggapi hal itu Plt Camat Cibungbulang, Agus Supriadi mengatakan, kegiatan vaksinasi ini digelar oleh Pengusaha Manggis di Kecamatan Cibungbulang bekerjasama dengan TNI-POLRI dan Dinkes Kabupaten Bogor selaku petugas vaksinator.
Baca Juga: Antisipasi Gelombang Ketiga Covid-19, Bobby Nasution Pertimbangkan Penyekatan
“Warga antusias memang karena warga telah diinformasikan dan vaksinasi ini memang ada paket sembako yang diberikan jadi warga yang telah divaksin itu diberikan sembako, jadi warga antusias,”katanya kepada wartawan.
Agus mengatakan untuk paket sembako yang disediakan itu ada 2000 ribu paket sembako untuk warga yang telah divaksin tahap pertama ini.
“Mudahan mudahan dengan antusiasme warga ini percepatan target vaksinasi di Kabupaten Bogor bisa tercapai. Untuk Kecamatan Cibungbulang saat ini sudah mencapai 55 persen,”katanya.
Sementara salah seorang warga Emm (50) mengungkapkan, ia saat ini mengikuti kegiatan vaksinasi tahap pertama ia mengikuti kegiatan vaksinasi ini karena agar terhindar dari covid 19 dan untuk keperluan kemana mana dengan sertifikat vaksin.
“Memang karena ingin divaksin aja, biar sehat aja, ia tadi dapat sembako setelah divaksin warga lain juga pada dapat,”pungkasnya.
Baca Juga: Kasus Baru Covid-19 Stabil di Bawah 30 Kasus, Bali Kini Masuk PPKM Level 2
Berita Terkait
-
Trump Sempat Telepon Presiden China Soal Asal-Usul COVID, Ini Kata Mantan Kepala CDC!
-
Hibisc Fantasy Puncak Punya Siapa? Tegas Dibongkar Dedi Mulyadi Walau Baru Dibuka
-
Kasus Campak Meroket di Berbagai Negara Tetangga Indonesia, Mengapa?
-
Survei: Milenial Rela Rogoh Kocek Lebih Dalam untuk Rumah Modern Minimalis
-
Puncak Bogor Luluh Lantak! Jembatan Putus Diterjang Banjir Bandang
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Alasan Dedi Mulyadi Menangis Lihat Hutan Puncak Gundul Menyentuh Hati
-
Momen di Tengah Pertemuan Pejabat, Hyang Sukma Ayu Asyik Meracik Kopi Asli Bogor
-
Mudik Gratis Polres Bogor Rute Pantura dan Pansela, Pendaftaran Mulai 13 Maret: Ini Persyaratannya
-
BRI Festival 2025 Hadir, Ribuan Pengunjung Siap Nikmati Buka Bareng dengan Kuliner dan Hiburan Seru
-
Mayat Pria Ditemukan di Sungai Ciapus Bogor, Keluarga Korban Tolak Autopsi, Ini Alasannya