SuaraBogor.id - Surah Ar Ra'd ayat 11 merupakan salah satu ayat Alquran penyemangat hidup. Allah SWT sejatinya sudah memberi semua orang dalam kebaikan dan kenikmatan. Namun, terkadang keburukan disebabkan atas perilakunya sendiri.
Menjalani hidup sesuai apa yang diperintahkan Allah SWT dalam Al Quran sudah lengkap. Dalam Al Quran pun ada banyak kisah-kisah zaman nabi yang diceritakan, untuk dijadikan contoh dalam menjalani kehidupan ke depan.
Namun terkadang, manusianya sendiri yang "berlika-liku", yang membuat keadaan sudah baik menjadi keburukan. Maka dari itu, untuk menjadi penyemangat dalam menjalani kehidupan, seseorang perlu memahami setiap surah dalam Al Quran. Salah satunya surah Ar-Ra'd ayat 11.
Tulisan Arab Latin:
Lah mu'aqqibtum mim baini yadaihi wa min khalfih yafanah min amrillh, innallha l yugayyiru m biqaumin att yugayyir m bi`anfusihim, wa i ardallhu biqaumin s`an fa l maradda lah, wa m lahum min dnih miw wl
Arti:
Bagi manusia ada malaikat-malaikat yang selalu mengikutinya bergiliran, di muka dan di belakangnya, mereka menjaganya atas perintah Allah. Sesungguhnya Allah tidak merubah keadaan sesuatu kaum sehingga mereka merubah keadaan yang ada pada diri mereka sendiri. Dan apabila Allah menghendaki keburukan terhadap suatu kaum, maka tak ada yang dapat menolaknya; dan sekali-kali tak ada pelindung bagi mereka selain Dia.
Ath-Thabari dalam tafsirnya, seperti dikutip dari NU Online, menjelaskan bahwa setiap manusia selalu didampingi malaikat yang datang silih berganti pada siang dan malam. Malaikat yang datang silih berganti dinamakan malaikat hafadzah.
Lebih lanjut, ayat ini menekankan bahwa semua manusia itu dalam kebaikan dan kenikmatan. Allah SWT tidak akan mengubah kenikmatan tersebut kecuali mereka sendiri yang mengubah kenikmatan menjadi keburukan. Keburukan itu seperti sikap zalim dan saling bermusuhan dengan saudaranya sendiri.
Baca Juga: Manfaat Surah Ar Rad, Bisa Membuat Impian Jadi Kenyataan
Namun terkadang, sikap zalim itu bukan dilakukannya sendiri. Imam al-Qurthubi memiliki pendapat bahwa berkurangnya atau hilangnya kenikmatan yang diterima seseorang itu tidak faktor tunggal.
Bisa jadi itu karena faktor yang disebabkan sendiri, atau dari kesalahan yang dilakukan anggota keluarga atau bahkan komunitas sekitarnya.
Maka dari itu, Surah Ar-Ra'd ayat 11 ini menjadi ayat Alquran penyemangat hidup, untuk menjaga kebaikan dan kenikmatan yang telah diberikan Allah SWT. Sikap ini juga bisa ditularkan kepada anggota keluarga maupun komunitas yang diikuti sekitar seseorang tersebut.
Selain Surah Ar-Ra'd ayat 11, ada pula surah Al Insyirah ayat 5-6. Ketika dalam menjalani hidup merasa ada sebuah kesulitan, maka yakinlah bahwa Allah SWT akan membantu dengan memberi kemudahan.
Tulisan Latin:
fa inna ma’al-‘usri yusr
inna ma’al-‘usri yusr
Tag
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
-
Mentan Bongkar Borok Produsen Beras Oplosan! Wilmar, Food Station, Japfa Hingga Alfamidi Terseret?
Terkini
-
BRI Kuatkan UMKM Kota Batu Lewat Pembiayaan dan Pemberdayaan Klasterkuhidupku
-
7 Ikhtiar Menemukan Jodoh Menurut Buya Yahya
-
DPRD Kota Bogor Terima Draft RPJMD, Mulai Bahas 4 Raperda: Kawal Arah Kebijakan Kota Bogor
-
The Banker Nobatkan BRI sebagai Bank Terbaik di Indonesia 2025
-
Fokus Dana Murah, BRI Perkuat Struktur Pembiayaan Berkelanjutan