SuaraBogor.id - Messi nya Asia yakni Chanathip Songkrasin masih menjadi pemain termahal di Asia Tenggara. Tidak hanya itu, Indonesia harus bangga karena salah satu pemain terbaiknya masuk 10 pemain termahal di Asia Tenggara.
Dia adalah Asnawi Mangkualam Bahar. Pasca tampil gemilang di Piala AFF 2020 kemarin, penampilan Asnawi nampaknya menjadi perhatian banyak pihak.
Bek kiri Timnas Garuda ini masuk sebagai 10 pemain termahal di Asia Tenggara.
Pemain Indonesia yang memperkuat klub Korea Selatan Ansan Greeners itu berdasarkan situs Transfermarkt berada di posisi 9 dengan harga Rp 6,52 miliar di atas penyerang Filipina Bienve Maranon Rp 6,08 miliar.
Asnawi sendiri sebelumnya punya harga Rp 6,08 miliar.
Dari 10 besar, hanya Asnawi yang berasal dari Timnas Indonesia. Thailand mendominasi, dengan menempatkan 6 pemainnya dalam daftar.
Kapten Thailand, Chanathip Songkrasin, menjadi pemain termahal di Asia Tenggara, meski harganya turun.
Pemain yang berkarier di Liga Jepang itu kini dihargai Rp 27,81 miliar, dari Rp 29,95 miliar.
Di posisi kedua ada bek Malaysia, Dion Cools. Pemain yang berkarier di klub Eropa, Midtjylland, itu berharga Rp 17,38 miliar, turun drastis dari sebelumnya Rp 26,07 miliar.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Masuk 10 Besar Pemain Termahal Asia Tenggara
Kemudian disusul empat pemain Thailand yakni Theeraton Bunmathan, Thitipan Puangchan, Teerasil Dangda, dan Supachok Sarachat.
Striker Laos, Billy Ketkeophomphone di peringkat tujuh, lalu ada Sarach Yooyen di posisi 8, dan penyerang Filipina, Bienve Maranon di peringkat 10
Pemain Timnas Indonesia lainnya terlempar dari 10 besar. Ada Evan Dimas di peringkat 15, Ezra Walian dan Pratama Arhan di peringkat 18 dan 19.
Daftar 10 Pemain Termahal Asia Tenggara
1. Chanathip Songkrasin [Thailand] Rp 27,81 miliar
2. Dion Cools [Malaysia] Rp 17,38 miliar
3. Theeraton Bunmathan [Thailand] Rp 15,64 miliar
4. Thitiphan Puangchan [Thailand] Rp 10,43 miliar
5. Teerasil Dangda [Thailand] Rp 10,43 miliar
6. Supacok Sarachat [Thailand] Rp 8,69 miliar
7. Billy Ketkeophomphone [Laos] Rp 6,95 miliar
8. Sarach Yooyen [Thailand] Rp 6,95 miliar
9. Asnawi Mangkualam [Indonesia] Rp 6,52 miliar
10. Bienve Maranon [Filipina] Rp 6,08 miliar
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Fatayat NU Siap Jadi Motor Ekonomi Perempuan di Pelosok Bogor
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 111 Kurikulum Merdeka
-
Wajah Baru Transportasi Bogor: Angkot Tua Bakal Dihapus, Skema Ganti Kendaraan Diperketat
-
Lautan Manusia di Pakansari: UAS dan Bupati Rudy Susmanto Ketuk Pintu Langit untuk Bogor
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 121 Kurikulum Merdeka