SuaraBogor.id - Perselingkuhan biasanya bisa merusak hubungan rumah tangga dan juga kepercayaan kita terhadap pasangan.
Banyak hubungan rumah tangga yang sering diterpa perselingkuhan harus berakhir dengan perceraian.
Tentunya, perselingkuhan merupakan salah satu hal yang tidak kita harapkan terjadi dan ditakuti dalam sebuah hubungan maupun rumah tangga.
Bicara soal selingkuh, pasti enggak ada yang mau kalau kejadian egak mengenakkan ini sampai dialami oleh kita.
Tapi biasanya, seorang wanita sangat peka jika terjadi sesuatu yang enggak beres dalam hubungannya.
Menurut Psychology Today, jika naluri wanita mengatakan ada yang tidak beres, itu kemungkinan adalah benar.
Menurut Nuran Abdat selaku Adult Psychologist dari Brawijaya Clinic Kemang, Jakarta, poin of view selingkuh itu sendiri sangat mudah dikenali.
Jadi, kalau orang berselingkuh artinya di sini ada yang menyembunyikan sesuatu yang melanggar persetujuan dalam ekslusifitas hubungan.
“Yang namanya hubungan pernikahan kan itu sesuatu yang eksklusif ya, karena dia sakral. Kita sudah ada agreement, punya tujuan, mau menjalani hubungan seperti apa. Jadi ketika ada pelanggaran yang terjadi secara emosional dan atau seksual," katanya
Baca Juga: Selingkuh Bersifat Genetik? Ketahui Faktanya!
"Artinya, bisa emosional dan seksual, atau bisa pula emosional saja, bisa juga seksual saja. Berarti ketika salah satu pasangan berselingkuh, poin dari kesetiaannya itu gak ada lagi, berkurang, atau bahkan hilang. Karena di dalamnya ada kerahasiaan, dan pengkhiatan secara emosional,” sambungnya.
Lantas sebenarnya, ada gak sih ciri-ciri khusus jika seseorang itu sedang melakukan perselingkuhan?
Terkait hal itu, Nuran mengatakan, jika ditanya bagaimana mendeteksi atau ditanya ciri-ciri seseorang berselingkuh, dari beragam penelitian pun nyatanya cukup sulit untuk mendeteksinya.
“Kalau ditanya bagaimana mendeteksi atau ditanya ciri-ciri, dari beragam penelitian pun cukup sulit untuk mendeteksi perselingkuhan. Tapi kita bisa kenali sedikit-sedikit,” tutur Nuran.
Contohnya, lanjut Nuran, jika pasangan tiba-tiba mulai memperhatikan penampilan, seperti rajin berolahraga dan makan lebih sehat, lebih rapi saat akan keluar rumah, lebih senang memakai wewangian, atau perubahan-perubahan yang tidak biasa lainnya.
Nuran mengungkapkan, hal-hal seperti itu bisa menjadi tanda bahwa mereka berusaha tampil lebih menarik bagi seseorang. Bisa jadi ia ingin tampil lebih baik di hadapan istrinya, tetapi mungkin juga pasangan selingkuh.
Berita Terkait
-
Selingkuh Bersifat Genetik? Ketahui Faktanya!
-
7 Ciri Kamu dan Pasangan Menjalani Hubungan Asmara yang Hampa, Merasakan Salah Satunya?
-
Viral Pasangan Nekat Nikah Cuma di KUA dan Usung Konsep Sederhana, Warganet Ramai Mendukung
-
Menciptakan Hubungan Harmonis Lewat Buku 'Tanda-Tanda Anda Berhubungan dengan Orang yang Salah'
-
6 Ekspektasi yang Perlu Kamu Hindari dari Pasangan, Bisa Merusak Hubungan Asmara
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Bikin Penasaran! Abdul Khoir Punya Rencana Ini Untuk Susukan Bojonggede
-
Jalur 4 Stasiun Depok Lumpuh Sempat Kacaukan KRL, Sekarang Rute Bogor-Jakarta Normal Lagi
-
Rahasia Mendapatkan Ratusan Ribu dari 5 Link DANA Kaget, Cepat Sebelum Kehabisan Kuota!
-
Lunasi Pajak Kendaraan atau Surat Tilang Menanti, Inilah Fokus Operasi Zebra di Simpang Sentul
-
5 Nama Pelatih Timnas Indonesia Sudah Dikantongi BTN, Siapa Saja Mereka?