SuaraBogor.id - PSS Sleman akan menghadapi Persib Bandung pada laga lanjutan Liga 1 Indonesia, Jumat (11/2/2022) besok.
Namun, kabar buruk datang dari PSS Sleman, yakni sang kepala pelatih I Putu Gede Swi Santoso dinyatakan positif Covid-19.
“Coach Putu mendapatkan hasil positif ketika melakukan tes PCR tadi pagi. Beliau sebelumnya memang merasa tidak enak badan ketika pertandingan yang lalu,” ujar dokter tim PSS, Feras Ardiles Muhammad di hotel, mengutip dari Warta Ekonomi -jaringan Suara.com, Kamis (10/2/2022).
Karena hal ini, coach Putu, sapaan akrabnya dipastikan tidak bisa mendampingi tim dalam waktu dekat dan digantikan oleh asisten pelatih, Guntur Cahyo Utomo.
“Setelah kita tahu beliau mendapatkan hasil positif, kita langsung lakukan karantina mandiri. Beberapa staf pelatih juga kita lakukan tes PCR untuk memastikan tidak ada lagi yang tertular,” ungkap dokter Feras, sapaan akrabnya.
Tidak hanya coach Putu, beberapa jajaran pelatih tim Laskar Sembada juga mendapatkan hasil yang sama sehingga dipastikan belum bisa mendampingi tim jelang melawan Maung Bandung nanti.
“Tentu ini merugikan karena tim pelatih sangat penting untuk persiapan tim ke depannya melawan Persib Bandung nanti,” tambahnya.
“Kami meminta doa dari Sleman Fans juga agar jajaran pelatih dan pemain yang terjangkit virus ini bisa segera pulih dan kembali membela tim Super Elang Jawa lagi,” pungkasnya.
Baca Juga: 135 Siswa dan Puluhan Guru di Jakarta Barat Positif Covid-19, Sekolah Tutup Dua Pekan
Berita Terkait
-
135 Siswa dan Puluhan Guru di Jakarta Barat Positif Covid-19, Sekolah Tutup Dua Pekan
-
Covid-19 Melonjak Dalam Tiga Hari Terakhir, Kasus Aktif di Kulon Progo Tembus 246 Pasien
-
5 Klub Ini Miliki Skuat Termahal di BRI Liga 1 2021
-
1.140 Warga Sunter Agung Disebut Positif Covid-19, Lurah Ragukan Kebenaran Data
-
11 Pasien Covid-19 di Solo Dibawa ke Isoter Ndalem Priyosuhartan, Gibran: Tenang Saja, Gejala Ringan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija
-
Rela Bayar Rp90 Juta Sehari Demi Buang Sampah, Ini 4 Fakta Manuver Pemkot Tangsel ke Cileungsi
-
4 Rekomendasi Pompa Angin Injak Terbaik Penyelamat Ban Kempes
-
3 Wisata Alam di Cibinong untuk Healing Singkat Akhir Pekan
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita