SuaraBogor.id - Viral di media sosial aksi pemuda nekad menyamar sebagai Polisi gadungan demi mendapatkan wanita pujaan hatinya.
Peristiwa itu diketahui dilakukan pemuda asal Gorontalo. Dia diketahui langsung lemas saat bertemu dengan polisi sesungguhnya.
Kejadian ini dibagikan oleh akun Instagram @kabarnegri. Hingga berita ini dipublikasikan, video tersebut sedikitnya telah mendapatkan 53 tanda suka.
“Demi gaet wanita, pemuda di Gorontalo nekat jadi polisi gadungan,” tulis akun ini sebagai keterangan Instagram, Minggu 27 Februari 2022.
Baca Juga: Viral Video Mensos Risma Diusir Warga Saat Tinjau Lokasi Gempa, Netizen Beri Sindiran Keras
Dalam video, pemuda itu sedang diwawancarai mengenai aksinya. Ia masih mengenakan seragam dan topi polisi, lengkap dengan masker di wajah.
Pemuda berusia 24 tahun ini mengakui membeli seragam polisi secara online. Hal ini dilakukan demi membuat wanita pujaan hatinya kagum.
“Tak tanggung-tanggung, pria berumur 24 tahun ini pun membeli seragam polisi melalui online,” dari keterangan lainnya.
Seragam polisi yang dibeli pemuda ini sendiri adalah pangkat inspektur. Puas dengan pangkat gadungan tersebut, ia memakai seragam itu untuk menjemput wanita idamannya dengan motor.
Tak disangka, aksinya berkencan dengan wanita pujaannya justru berakhir apes. Penyamarannya sebagai polisi gadungan itu langsung terbongkar pada Selasa 22 Februari 2022 malam.
Baca Juga: Viral Detik-detik Pengendara Motor Syok Liat Ban Motor Lepas, Ekspresinya Bikin Ngakak
Peristiwa ini berawal saat pemuda ini memboncengkan wanita pujaan hatinya. Dalam perjalanan, ia bertemu dengan sejumlah polisi yang sedang berpatroli.
Mengutip dari Bogordaily -jaringan Suara.com, Kasat Reskrim Polres Gorontalo, Iptu Agung Gumara Samosir menngatakan polisi menaruh curiga terhadap pemuda itu. Pasalnya, sang pemuda langsung kabur saat diajak mengobrol.
Tak main-main, pemuda ini lari meninggalkan wanita yang diajaknya kencan. Ia juga meninggalkan sepeda motor miliknya di depan warung, saat kekasihnya sedang berbelanja.
Polisi kemudian bertanya kepada sang wanita mengenai pacarnya yang kabur itu.
Sang wanita sendiri syok saat mengetahui pemuda yang menjadi kekasihnya ternyata polisi gadungan.
Berita Terkait
-
Anies Foto di Depan Stand Komik, Netizen Hubungkan dengan Jokowi: Memasak?
-
Sadbor Bebas dari Penjara hingga Bikin Konten Baru, Netizen Berkomentar Nyinyir
-
Viral Dinsos Bogor 'Berlibur' ke Bali, Tinggalkan Warga Hadapi Bencana Alam?
-
Tutorial Lengkap: Cara Cari Nama di Send The Song XYZ
-
Temukan 'Harta Karun' di Toko Barang Bekas, Pria Ini Dapat Tas Louis Vuitton Asli Seharga Rp80 Ribuan!
Terpopuler
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Andre Taulany Diduga Sindir Raffi Ahmad, Peran Ayu Ting Ting Jadi Omongan Netizen
- Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat
- Kembali di-PHP Belanda, Pemain Keturunan Rp695 Miliar Pertimbangkan Bela Timnas Indonesia?
- Dear Shin Tae-yong! Kevin Diks Lebih Senang Dimainkan sebagai Pemain...
Pilihan
-
Kronologi BNI "Nyangkut" Rp374 Miliar karena Beri Utang ke Sritex
-
Misteri Gigi 4 Truk Pemicu Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 92
-
Nyaris Tiada Harapan: Potensi Hilangnya Kehangatan dalam Interaksi Sosial Gen Z
-
3 Hari Jelang Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siap-siap Harga Tiket Pesawat Naik Ibu-Bapak!
-
Gelombang PHK Sritex Akan Terus Berlanjut Hingga 2025
Terkini
-
Skenario Terburuk Disimulasikan, Pemkab Bogor Siap Hadapi Ancaman Gempa
-
Truk Berhenti di Bahu Jalan, Motor Tabrak dari Belakang, Balita Tewas
-
Puluhan Rumah di Jonggol Bogor Hancur Seketika Dihantam Hujan dan Angin Kencang
-
Pemkab Bogor Siapkan UMKM untuk Layani Jutaan Porsi Makan Bergizi Gratis
-
Kecelakaan Lalu Lintas di Puncak, Tukang Cilok dan Sate Ikut Jadi Korban