SuaraBogor.id - Kepala Satuan Reserse dan Kriminal (Kasatreskrim) Polresta Bogor Kota Kompol Dhoni Erwanto menyebut bahwa tren kasus tindak kekerasan yang didominasi tawuran di wilayahnya terindikasi menurun pada awal 2022 jika dibandingkan dengan awal tahun 2021.
"Dibandingkan Januari sampai Maret tahun lalu dengan tahun ini datanya menurun," kata Dhoni di Mapolresta Bogor Kota, Selasa, mengutip dari Antara.
Menurut Dhoni, dengan sejumlah kebijakan pencegahan berbagai masalah penyakit masyarakat khususnya tindakan kekerasan diharapkan ke depan semakin aman.
Dalam rangka menjelang Ramadan 2022 antisipasi tawuran akan menjadi prioritas kembali Satreskrim Polresta Bogor. Bentuk operasi yang akan diberlakukan segera dilaksanakan sekitar satu minggu sebelum Ramadan.
Kenakalan remaja berupa tawuran menjadi tantangan tersendiri di Kota Bogor yang biasa dilakukan pada malam hari.
Dari 400 senjata tajam yang berhasil diamankan satreskrim seperti yang disampaikan Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro, kata Dhoni, adalah angka capaian pencegahan tindakan kriminal remaja 2021 berupa tawuran.
Satreskrim Kota Bogor melakukan patroli setiap malam, untuk menyisir lokasi-lokasi rawan tawuran. Dalam kurun waktu setahun terakhir, puluhan kali aksi tawuran telah berhasil digagalkan, sehingga senjata tajam tersebut berhasil diamankan.
Selama tiga bulan awal tahun 2021 penyitaan senjata tajam berbentuk pisau, pedang hingga cerulit mencapai lebih dari 100 dari tersangka yang cukup banyak. Namun tiga bulan awal 2022 ini, hanya 92 senjata tajam yang diamankan dengan hanya 22 orang yang menjadi tersangka.
"Meskipun ke depan belum bisa dipastikan, tapi jika dibandingkan memang lebih tinggi tahun lalu," ujarnya.
Dhoni mengimbau, baik kepada individu remaja yang seringkali tawuran agar menghindari tindakan kekerasan tersebut karena akan merugikan masa depan. Begitupun kepada orang tua agar senantiasa mengawasi pergaulan anak ketika malam hari.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
Terkini
-
4 Rekomendasi Sepeda Goes Kekinian untuk Bapak-Bapak Usia 40 Tahun: Tetap Hits dan Sehat
-
BRI Perkuat Ekosistem Emas Nasional lewat Bullion Services dan Transformasi Digital Pegadaian
-
Razia Pajak 3 Hari di Simpang Sentul Bogor: Siapa Belum Bayar Kena Cekal!
-
Bikin Penasaran! Abdul Khoir Punya Rencana Ini Untuk Susukan Bojonggede
-
Jalur 4 Stasiun Depok Lumpuh Sempat Kacaukan KRL, Sekarang Rute Bogor-Jakarta Normal Lagi