SuaraBogor.id - Kabar Gadis berinisial HF (16) warga Kampung Kalibata, RT 01/RW 03 Kelurahan Bantarjati, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor yang diduga jadi korban penipuan dan tidak pulang-pulang sejak 31 Maret 2022 menyita perhatian pembaca SuaraBogor.id.
Selain itu, pemberitaan soal pedagang sate di Tegal Gundil, Bogor Utara, Kota Bogor, Jawa Barat dikeroyok oleh sekelompok orang pada Rabu (13/4/2022) lalu juga tak kalah menyita perhatian. Peristiwa kejadian pengeroyokan dan pembacokan tersebut terjadi usai buka puasa pada pukul 18.30 WIB.
Yuk langsung saja kita saksikan dua berita diatas dan tiga berita populer lainnya di SuaraBogor.id sepanjang, Jumat (15/4/2022) kemarin.
1. Berangkat Temui Teman Laki-laki di Tangerang, Gadis 16 tahun Asal Bogor Menghilang Tanpa Jejak
Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Bogor Hari Ini Sabtu 16 April 2022
Gadis berusia 16 tahun, HF warga Kampung Kalibata, RT01/RW03, Kelurahan Bantarjati, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor diduga menjadi korban penipuan dan tidak pulang-pulang sejak 31 Maret 2022 lalu.
Pihak keluarga pun cemas hingga akhirnya melapor ke pihak kepolisian sektor (Polsek) Bogor Utara. Namun, laporan yang dilayangkan pihak keluarga belum ada perkembangan dari pihak Polsek.
2. Waspada! Bendung Katulampa Siaga 4, TMA Capai 100 Cm dengan Cuaca Hujan Gerimis
Bogor diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga pada sore hari, Jum'at (15/4/2022). Kendati demikian, tinggi muka air (TMA) Ciliwung di Bendung Katulampa dalam status siaga 4.
Baca Juga: H-5 Lebaran 2022 Diprediksi Terjadi Lonjakan Arus Mudik di Puncak Bogor
Hujan mengguyur Bogor mulai Jum'at siang hingga Jum'at petang. Berdasarkan data Jum'at petang, Bendung Katulampa pada pukul 19:45 TMA di Bendung Katulampa 100 sentimeter (cm) dan TMA Pintu Intake Kalibaru atau Saluran Induk Katulampa TMA hanya 40 cm.
3. Alhamdulillah! 3 Bulan Tertahan, Gaji 486 Guru Honorer di Bogor Akan Cair Jelang Lebaran 2022
Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor Hanafi sudah memastikan bahwa saat ini gaji guru honorer di Kota Bogor saat ini sudah dalam proses pencairan. Hal tersebut dipastikan dengan pencairan Rancangan Anggaran Kerja Sekolah (RKAS).
"Melalui proses Badan Keuangan Aset Daerah (BKAD) anggaran sekolah yang dicairkan itu dimasukan atau di entry kedalam sistem yang ada," kata Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor Hanafi, Jumat (15/4/2022).
4. Fakta Baru Kasus Gadis Cianjur Tewas Over Dosis, Sempat Diperkosa Oleh Pacar Sendiri
ID (17) mengakui telah melakukan pemerkosaan terhadap korban IP (16) gadis remaja asal Kecamatan Leles, Kabupaten Cianjur yang meninggal dunia akibat over dosis setelah minum miras dan obat-obatan.
Informasi itu disampaikanKapolres Cianjur Doni Hermawan pada wartawan, Jumat (15/4/2022). Menurutnya, berdasarkan hasil pemeriksaan di Mapolsek Agrabinta, pacar korban mengaku sebelum meninggal korban sempat diperkosa olehnya (pacar).
5. Pedagang Sate di Bogor Dibacok Usai Buka Puasa, Polisi Buru Para Pelaku
Dua orang pedagang sate di Tegal Gundil, Bogor Utara, Kota Bogor, Jawa Barat dikeroyok oleh sekelompok orang pada Rabu (13/4/2022).
Informasi yang didapat, dua orang pedagang sate tersebut berinisial BA (40 tahun) dan MN (59). Mereka kini tengah dirawat di rumah sakit akibat terkena bacokan dari pelaku.
Berita Terkait
-
Turis Jepang Kapok Berkunjung ke Kota Bogor Gegara Pengamen Marah-marah di Angkot
-
Ajak Masyarakat datang ke TPS 27 November, Habib Nabil Bicara Nasib Masa Depan Bogor
-
Gara-gara Ikut Kampanye, ASN Pemkab Bogor Dilaporkan Bawaslu ke BKN RI
-
Hari Terakhir Kampanye, Rudy-Jaro Ade Gelar Sembako Murah di Sirkuit Sentul
-
Pas Band Guncang Sirkuit Sentul saat Kampanye Akbar Rudy Susmanto
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Tim Kesehatan Hingga Ambulans Disiagakan Pemkab Bogor Jelang Pilkada
-
Atang-Annida Kerahkan 3.978 saksi Untuk Kawal Pilkada
-
Presiden Prabowo Bakal Mencoblos di TPS 08 Desa Bojongkoneng Bogor
-
Pemkab Bogor dan Bawaslu Copot APK Selama Masa Tenang
-
Mortir Sisa Perang Dunia ke II Ditemukan di Kali Ciluar Sukaraja Bogor