Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Minggu, 24 April 2022 | 10:35 WIB
Tangkapan Layar Pesan Penipuan Catut Nama Bupati Bogor Ade Yasin [Instagram]

SuaraBogor.id - Warga Kabupaten Bogor diminta untuk waspada terkait aksi penipuan bermodus minta sumbangan, mengatasnamakan Bupati Bogor Ade Yasin viral di media sosial.

Informasi penipuan yang mencatut nama politisi PPP tersebut diunggah akun instagram @kabupaten.bogor.

Dilihat Suarabogor.id pada tangkapan layar unggahan tersebut, pelaku penipuan tersebut mengatasnamakan Bupati Bogor Ade Yasin.

Cara yang dilakukan pelaku penipuan itu, meminta kepada warga untuk sumbangan Yayasan Pesantren melalui pesan WhatsApp.

Baca Juga: Panggilan Telepon WhatsApp Kini Bisa Tampung 32 Orang

Berikut bunyinya;

"Sebelumnya perkenalkan saya dengan Ibu Hj Ade Yasin selaku Bupati Bogor. Saya mau menggalang donasi berupa uang untuk berbagai yayasan pondok pesantren dan rumah tahidz. Apa benar ini saya berbicara dengan pengurus yayasan/rumah tahidz?," tulis pesan penipuan tersebut.

Menanggapi hal itu, Kadiskominfo Kabupaten Bogor Bayu Ramawanto membenarkan, adanya pesan penipuan mencatut nama Bupati Bogor Ade Yasin.

Dia meminta kepada masyarakat untuk waspada, dan melaporkan jika ada pesan mengatasnamakan Ade Yasin.

"Benar, saya minta masyarakat waspada," singkatnya kepada wartawan, Minggu (24/4/2022)

Baca Juga: Warga Sukabumi yang Jadi Korban Penipuan Kerja di Kamboja Sudah Dua Hari Tidak Makan, Keluarga: Ke Mana Pemerintah

Load More