SuaraBogor.id - Habib Rizieq Shihab atau HRS menjalankan salat Ied di Rumah Tahanan (Rutan) Bareskrim Polri, Senin (2/5/2022). Bersama para tahanan muslim Habib Rizieq menjalankan sholat berjamaah.
Diinformasikan, pelaksanaan salat Idul Fitri 1443 Hijriah di Rutan Bareskrim Polri dipimpin oleh Imam besar Front Pembela Islam (FPI) yaitu HRS.
Rizieq Shihab juga menjadi imam sekaligus khatib yang memberikan pesan keagamaan selepas pelaksanaan sholat. Hal tersebut dikonfirmasi oleh Kuasa Hukum HRS, Azis Yanuar.
“HRS sholat ied di Rutan. Iya jadi imam dan khatib” ungkap Aziz dalam wawancaranya.
Baca Juga: Pesan Idul Fitri 1443 Hijriah HRS dari Balik Jeruji Besi: Indonesia Darurat Kebohongan
Tahun ini merupakan kedua kalinya HRS menjalani sholat ied di Rutan Bareskrim Polri dan kembali menjadi imam dan khatib.
Setelah menjalankan sholat ied, HRS berencana untuk mengadakan halal bi halal dengan para tahanan yang kemudian dilanjut dengan makan bersama.
Diketahui, HRS ditahan November 2020 akibat laporan atas kasus hasil swab palsu di rumah sakit UMMI Bogor.
Akibat laporan tersebut HRS mendapatkan hukuman penjara selama 4 tahun, tetapi Mahkamah Agung (MA) memberikan potonggagn sehingga HRS hanya dipenjara selama 2 tahun.
Selain itu, kasus lain yang menimpa HRS juga terkait dengan kerumunan di Megamendung dan Petamburan.
Pada kasus kerumunan di Megamendung HRS divonis denda sebesar Rp20 juta adapun pada kasus di kerumunan di Petamburan HRS divonis masuk bui.
Baca Juga: Khatib Salat Idul Fitri di Lapangan Tikala Manado: Pintu Surga Perlu Diketuk
Berita Terkait
-
Beda Sikap Rizieq Shihab Soal Kasus Ahok vs Suswono Jadi Omongan, Bak Langit dan Bumi
-
Jadi Menag Plus Imam Besar Istiqlal, Nasaruddin Umar: Presiden Prabowo yang Minta
-
Ragam Tingkah Baim Wong Jelang Sidang Cerai, sampai Diledek Caper: Makan di Warteg dan Jadi Imam Salat
-
Sidang Putusan Gugatan Rp5,246 Triliun Ditunda Lagi, Hakim Malah Minta Kubu Rizieq Bersurat ke Jokowi di Solo, Kenapa?
-
Harta Kekayaan Nasaruddin Umar: Menteri Agama Rasa Juragan Tanah, Jejak Digital Soal Zionisme Disorot
Tag
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
Terkini
-
Reformasi Birokrasi di Bogor, Atang-Annida Dorong ASN Profesional
-
Kronologi Lengkap Empat Santri Tewas Akibat Longsor di Ponpes Sukabumi, Dua Luka Ringan Tiga Luka Berat
-
Anies Baswedan Dukung Atang Trisnanto Jadi Wali Kota Bogor
-
Dukung MCP KPK, DPRD Komitmen Hadirkan Pengelolaan Pokir yang Akuntabel
-
AI Jadi Kunci Sukses Media Daring? Suara.com Bagi Tips dan Triknya