SuaraBogor.id - Dosen Universitas Indonesia, Ade Armando kembali menghebohkan publik usai menyebut Islam dan Kriten bukan musuh. Ia bahkan menyebut oknum pemuka agama menipu umatnya sehingga Islam dan Kristen seolah ditakdirkan untuk berperang.
Ade Armando menuding permusuhan antara kedua agama ini muncul lantaran oknum-oknum tertentu menyampaikan doktrin tanpa tahu sejarah lengkapnya seperti apa.
Ia bahkan meminta maaf ke umat Kristen Indonesia jika mengalami kesulitan akibat ulah oknum-oknum tak bertanggung jawab yang tak mempunyai rasa toleransi beragama.
“Saya juga minta maaf jika selama ini umat Kristen di Indonesia mengalami kesulitan akibat ulah kelompok-kelompok tertentu,” ujar Ade Armando dilansir Terkini.id dari channel youtube CokroTV pada Jumat, 06 Mei 2022.
Baca Juga: Sebut Pemuka Agama Tipu Umat Agar Islam dan Kristen Perang, Ade Armando Minta Maaf ke Umat Kristen
Ade Armando berpandangan Islam bukanlah musuh Kristen. Dalam video tersebut, ia juga menyinggung oknum-oknum tak bertanggung jawab yang membuatnya demikian.
“Tapi percayalah Islam itu bukan musuh Kristen, Islam menjadi seperti seteru Kristen karena kelakuan para pemuka agama (oknum) yang menipu umatnya bahwa Islam dan Kristen ditakdirkan berperang,” ungkapnya.
“Padahal itu kan gak masuk akal, umat Islam ditakdirkan Tuhan menjadi umat Islam, umat Kristen ditakdirkan menjadi umat Kristen,” ujarnya.
“Jadi Tuhanlah yang menciptakan kita agar berbeda, masa sih setelah diciptakan berbeda kita diperintahan untuk berperang?,” imbuhnya.
Lebih lanjut, Ade Armando pun mengimbau semua orang bisa menggunakan akal sehat agar agama lebih bermanfaat.
Baca Juga: Kisah Perjuangan Mualaf Jepang, Ulasan Novelet Akira Muslim Watashi Wa
“Kita bisa bersatu kalau kita ingin bersatu, kita sama-sama gunakan akal sehat agar agama bermanfaat,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
KH. Hasyim Asy'ari: Tak Banyak Tercatat, Tapi Abadi di Hati Umat
-
Sarwendah Dulu Agama Apa? Akui Pindah Kristen gara-gara Nikah dengan Ruben Onsu
-
15 Ucapan Paskah Bahasa Jawa 2025: Menyentuh Hati & Penuh Berkah!
-
Hotma Sitompul Beragama Apa? Disebut Pernah Menikah Secara Islam, Tapi Anaknya Tak Diakui
-
Picu Kebingungan Warganet, Siapa yang Berhak Menentukan Mahar dalam Islam?
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Detik-Detik Mobil Tertabrak KRL di Bogor
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays