SuaraBogor.id - Pengamat politik, Ujang Komarudin memiliki pandangan soal siapa yang bisa menjadi tandem Anies Baswedan jika maju di Pilpres 2024.
Menurut Ujang, Anies memang digadang-gadang akan dimajukan oleh partai politik di Pilpres 2024. Meski begitu, Anies harus bekerja keras mencari calon wakil presiden yang mampu mengimbanginya dalam menjaga elektabilitas. Sebab, kata Ujang, calon pendamping Anies Baswedan untuk 2024 mendatang belum tampak.
"Pasangan yang cocok untuk Anies, masih belum kelihatannya. Namun Anies mesti cari pendampingnya yang punya elektabilitas tinggi dan punya uang banyak. Siapapun dia,” ucapnya mengutip dari Wartaekonomi--jaringan Suara.com, Rabu (11/5/2022).
Disebutkan oleh Ujang bahwa sosok Menteri BUMN, Erick Thohir bisa menjadi pasangan cocok untuk Anies Baswedan di Pilpres 2024. Erick kata Ujang memiliki modal besar untuk bersaing di pemilu.
"Anies cocok dengan Erick Thohir. ET punya uang tuk biaya pencapresan. Namun soal menang atau tidak. Semuanya masih belum kelihatan," ungkapnya.
Sementara itu, elektabilitas Anies Baswedan makin tinggi di hasil survei. Menurut pengamat politik, Hendri Satrio alias Hensat, akan lebih ‘moncer’ bila sudah menggengam tiket Capres dari sejumlah partai politik.
Ia menjelaskan bahwa hasil survei Lembaga KedaiKOPI telah menempatkan Anies sebagai tokoh yang berpeluang besar menjadi Capres.
Apalagi, salah satu kriteria Capres 2024 adalah cerdas, dan menurut Hensat hal itu dimiliki oleh Anies.
“Karena elektabilitasnya juga tinggi, dan dukungannya banyak. Apalagi salah satu kriteria Calon Presiden yang diunggulkan di 2024 itu kan cerdas,” ujarnya.
Berita Terkait
-
Liga 1 Kalah dari Kamboja, Erick Thohir Singgung 'Bersihkan Liga'
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
-
Akhirnya Erick Thohir Bicara Rencana Timnas Indonesia U-17 Tambah Pemain Naturalisasi
-
Demi Kalahkan China, Erick Thohir Kasih Tawaran Khusus ke Patrick Kluivert: Terserah...
-
Erick Thohir Singgung Patrick Kluivert Dibantai Australia 5 Gol: Ketika Yakin Imbang, Kami Kalah
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga