SuaraBogor.id - Striker Melvin Platje resmi pulang kampung ke Belanda. Setelah dilepas Bhayangkara FC pada April 2022, Platje kini resmi memperkuat klub kasta ketiga Belanda, Amsterdamsche FC.
Kepastian Platje membela Amsterdamsche FC diumumkan pihak klub lewat laman resmi klub seperti dikutip Suara Bogor, Kamis (9/6/2022).
"AFC telah resmi mendatangkan pesepak bola profesional, Melvin Platje. Striker berusia 33 tahun yang pernah bermain di De Graafschap, Telstar dan FC Volendam ini telah bermain di liga profesional Indonesia selama empat musim terakhir," bunyi pernyataan resmi klub.
Melvin Platje sendiri mengaku sangat senang bisa pulang kampung ke Belanda dan membela klub yang berbasis di Amsterdam tersebut.
Baca Juga: Bhayangkara FC Rekrut Youssef Ezzejjari, Ezechiel N'Douassel dan Melvin Platje Terancam Dibuang
"Saya melihat ke belakang dengan bangga dan senang atas karier profesional saya, di mana saya dapat memainkan banyak pertandingan hebat," ucap mantan striker Bali United tersebut.
Platje juga sempat singgung soal kariernya di Bali United. Ia merasa sangat senang bisa berkarier dan tinggal di Pulau Dewata.
"Saya juga memiliki kesempatan untuk tinggal dan bermain sepak bola di negara dan budaya yang berbeda. Saya bersenang-senang di Azerbaijan dan juga empat tahun terakhir di Bali sangat bagus," ungkapnya.
Sebelum membela AFC, Platje sempat dirumorkan akan bergabung ke Persija. Selain Persija, Platje juga sempat dikaitkan dengan Persis Solo.
Sekedar informasi, Amsterdamsche FC merupakan klub yang berdiri sejak 127 tahun lalu. Klub ini sekarang bermain di Tweede Divisie.
Baca Juga: Profil Dedi Gusmawan, Pemain Eks-Liga Myanmar yang Kepalanya Kena Tendang Melvin Platje
Klub ini juga menjadi kawah candradimuka bagi banyak pesepak bola Belanda, seperti mantan bek Manchester United, Daley Blind.
Selain Daley Blind, pemain yang pernah bela klub ini ialah anak dari legenda Belanda, Patrick Kluivert, Justin Kluivert.
Anak legenda Belanda lain, Ruud Gullit, Maxim Gullit juga semapt membela Amsterdamsche FC.
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Bareskrim Nyatakan Ijazah S1 UGM Jokowi Asli, Bernomor 1120 dengan NIM 1681/KT
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
Bupati Bogor Usulkan Tiga Raperda Prioritas, Demi Kemajuan Daerah dan Pelayanan Terbaik
-
Awas! Banyak Pinjol Ilegal Beroperasi, Berikut Daftar 200 Pinjaman Online Ilegal
-
Langsung Cair! Rp700 Ribu DANA Kaget Siap Diklaim Malam Ini
-
Awas! Buang Sampah Tak Tepat Waktu di Cianjur Bakal Kena Denda Setengah Juta
-
BRI Dukung Pembinaan Anak Muda Lewat Olah Raga, Jadi Sponsor Garuda Futsal League Series 3