SuaraBogor.id - Anggota Majelis Ta'lim Hayatul Islamiyah yang juga tergabung dalam Aliansi Relawan Anies (Area) mendeklarasikan dukungan untuk Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi calon Presiden (capres) pada Pemilihan Umum 2024.
Menurut Ketua 1 Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Area Rusdiantoro, pihaknya berkomitmen untuk mendorong Anies Baswedan untuk bertarung di Pilpres 2024.
"Karena untuk mendukung calon Presiden ini harus jauh-jauh hari. Jauh sebelum pemilu diselenggarakan. Dan kami berkomitmen mendukung Pak Anies sebagai calon Presiden 2024-2029," ucapnya mengutip dari Antara.
Menurut dia, Anies memiliki rekam jejak yang membanggakan saat memimpin ibu kota sehingga, ia bersama Area optimistis Indonesia pantas dipimpin oleh Anies.
Baca Juga: Besok, Anies Baswedan dan Erick Thohir Akan Buka Jakarta Fair 2022
Ia mengklaim bahwa selain didukung oleh Majelis Ta'lim Hayatul Islamiyah, Area juga didukung beberapa Majelis Ta'lim lainnya yang ada di Kabupaten Bogor. Rusdiantoro juga meyakini dukungan dari kelompok ataupun organisasi lainnya akan terus bermunculan saat pihaknya mengorganisir.
"Kami sudah membentuk DPP, DPW dan DPC. Kami juga berencana membentuk tim Area ini sampai ke tingkat RW untuk memperkuat akar dukungan," kata Rusdiantoro.
"Area ini sudah kami bentuk di sekitar 50 provinsi di Indonesia. Seperti Sumatera, Sulawesi Selatan dan lainnya," katanya.
Ditambahkan oleh Rusdiantoro, pada Pemilu 2019, mereka mendukung Prabowo Subianto dan berhasil meraih suara terbanyak di Kabupaten Bogor.
"Dulu saat mendukung Pak Prabowo, suara kami mencapai 70 persen lebih di Kabupaten Bogor. Kini kami akan mengulang kesuksesan itu," katanya.
Target menguatkan suara Anies Baswedan ini juga akan mulai difokuskan di wilayah Jawa Barat, khususnya di Kabupaten Bogor yang memiliki jumlah pemilih sekitar tiga juta suara.
Pada Pilpres yang akan datang, DPP Area bertekad memenangkan Pemilu 2024 dengan target 70 persen suara di tingkat nasional.
Berita Terkait
-
Terdaftar di TPS 08, Prabowo Tak Akan Nyoblos Pasangan Ridwan Kamil-Suswono
-
Ajak Masyarakat datang ke TPS 27 November, Habib Nabil Bicara Nasib Masa Depan Bogor
-
Prabowo Endorse Andra Soni, Bagaimana Respon Kubu Airin-Ade Sumardi?
-
PDIP Minta Prabowo Tegur Jokowi yang Terlalu Jauh Cawe-cawe di Pilkada 2024
-
Momen Hangat Pertemuan Prabowo dan MBZ di Istana Kepresidenan UEA
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
Terkini
-
Ada Potensi Politik Uang di Pilkada Bogor? Ini Kata Bawaslu
-
Soal Opsi TPS Darurat, Ini Kata Pemkab Bogor
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor