SuaraBogor.id - Sejumlah nama digadang-gadang bakal dilantik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi menteri dan wakil menteri di di Istana Negara, Rabu (15/6/2022).
Salah satu nama yang dikabarkan bakal dilantik jadi wakil menteri adalah Politikus Gerindra Rahayu Saraswati Djojohadikusumo.
Menurut sumber, keponakan Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto akan dilantik sebagai Wakil Menteri Koperasi dan UKM. Sementara itu, dua wakil menteri lainnya berasal dari PSI dan PAN.
"Insya Allah tadi, fix jadi,” kata sumber, Rabu.
Baca Juga: Santer Dilantik jadi Mendag, Zulhas Sudah Siapkan Nama Penggantinya di Kursi Pimpinan MPR, Siapa?
Sementara itu, dua menteri akan dilantik ialah Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan eks Panglima TNI Marsekal (Purn) Hadi Tjahjanto.
Zulhas akan menjadi Menteri Perdagangan (Mendag) dan Hadi menjadi Menteri ATR/BPN.
Diketahui, Sekretaris Jenderal DPP Partai Bulan Bintang, Afriansyah Noor, tiba di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu, menjelang pelantikan menteri dan wakil menteri baru Kabinet Indonesia Maju.
Ia tiba sekitar pukul 11.47 WIB, dengan mengenakan setelan jas.
Awak media sempat bertanya kepada dia, akan dilantik sebagai apa oleh Presiden Joko Widodo hari ini, yang dia jawab, "Wamenaker (wakil menteri ketenagakerjaan)."
Baca Juga: Datang Pakai Jas Hitam, Raja Juli PSI Mengaku Ditelepon Istana Jelang Resuffle Kabinet
Selain dia, hadir pula beberapa tokoh, antara lain jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju, serta para ketua umum partai politik, di antaranya Megawati Soekarnoputri, Surya Paloh, Prabowo Subianto, Muhaimin Iskandar, serta Suharso Monoarfa.
Satu ketua umum partai politik yang sempat dipanggil Jokowi di tengah isu perombakan kabinet, pada Rabu malam (14/6), ke Istana Kepresidenan yakni Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan, dan yang bersangkutan juga saat ini telah tiba di Istana.
Para tokoh berkumpul di dalam salah satu ruangan di Istana Kepresidenan itu dan mengikuti jamuan makan siang bersama Jokowi.
Berita Terkait
-
Prabowo Sentil Kasus Judi Online Komdigi, Tegaskan Jangan Lindungi Pelaku
-
Momen Bahlil Ngeprank Awak Media Saat Pengumuman Kepengurusan Golkar, Alih-alih Sebut Nama Jokowi Ternyata
-
Foto: Bahlil Umumkan Pengurus Baru Golkar, Tak Ada Nama Gibran dan Jokowi
-
Diisukan Gabung Golkar, Projo Sebut Jokowi Cocoknya Jadi Ketum Parpol: Sudah Jabat Presiden Dua Kali
-
Projo Bantah Isu Jokowi Gabung Golkar: Nggak Benar!
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
Terkini
-
Pemkab Bogor Luncurkan Sistem "Si Aktif Bogor" untuk Tingkatkan Pemberdayaan Perempuan
-
Diduga Ketahuan Selingkuh, Candra Kusuma Langsung Datang ke Istri Pertama di Surabaya
-
Mau Ikut BRI Fellowship Journalism 2025 yang Didukung Penuh Dewan Pers? Cek Syaratnya!
-
BRI Fokus pada Keamanan Data Nasabah, Salah Satunya dengan Operasikan Security Operation Center
-
Pesta Rakyat ala Dedie-Jenal, Warga Bogor Banjiri Lapangan Mulyaharja