Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Cianjur menyediakan sebanyak 2.000 lowongan pekerjaan dari 30 perusahaan dalam Job Fair 2022.
Kepala Disnakertras Kabupaten Cianjur, Endan Hamdani mengatakan, pelaksaan Job Fair akan dilaksanakan di Lapang Prawatasari, pada Rabu (6/7/2022) hingga Kamis (7/7/2022) mendatang.
"Job Fair akan dilakukan selama dua hari, saat ini sudah ada sebanyak 30 perusahaan di Cianjur yang akan mengikuti pelaksanaannya," katanya pada SuaraBogor.id, Jumat (24/6/2022).
Dari sebanyak 30 perusahaan tersebut, kata dia, menyediakan lapangan pekerjaaan, pihaknya mentargetkan dapat menyerap sebanyak 2.000 tenaga kerja.
Baca Juga: Pemkot Magelang Buka Lowongan Kerja Dewas Perumda BPR, Segera Daftar
"Hingga saat ini sudah ada 30 perusahaan yang akan mengikuti Job Fair 2022, namun hingga kini masih ada beberapa perusahaan lainnya yang ingin mengikuti Job Fair nanti," kata dia.
Ia menyebutkan, dari puluhan perusahaan yang akan mengikuti Job Fair 2022, tersebut merupakan perusahaan yang bergerak dari sejumlah bidang, mulai dari tekstil, makanan, dan penyalur tenaga kerja ke luar negeri.
"Kita sudah rekap, kebutuhan pegawai dari 30 perusahaan itu totalnya sekitar 2.000 orang. Itu penyerapan tenaga kerja yang cukup banyak, terlebih sekarang kan banyak yang baru lulus SMA atau SMK yang siap bekerja," kata dia.
Ia menambahkan, pihaknya hingga kini masih berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengatur antrean agar tidak terjadi penumpukan.
"Kemungkinan nanti akan banyak warga yang ikut dalam job fair, makanya kami akan rapatkan lagi dengan pihak terkait untuk mekanisme antreannya. Termasuk apakah ada pembatasan jumlah pelamar setiap harinya," ucapnya.
Kontributor : Fauzi Noviandi
Berita Terkait
-
Raja Charles Buka Lowongan Kerja Buat di Istana, Gajinya Rp 651 Juta
-
Soleh Solihun Bagikan Info Lowongan Kerja yang Gajinya Tuai Nyinyiran Publik
-
CEK FAKTA: Lowongan Kerja Program BIBIT BSI 2025
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Bocoran Skill Pekerjaan Paling Dicari di Kota Besar, Jangan Sampai Ketinggalan!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga