SuaraBogor.id - Baru-baru ini publik dihebohkan dengan kabar Nathalie Holscher gugat cerai Sule belum lama ini. Bahkan, keduanya dikabarkan akan melangsungkan sidang cerai pada 20 Juli mendatang.
Hal tersebut dibenarkan pihak pengadilan tempat Nathalie Holscher mengajukan gugatan di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.
"Bahwa benar Pengadilan Agama Cikarang telah menerima perkara dengan jenis cerai gugat," ujar panitera Pengadilan Agama Cikarang, Maman Suherman, Kamis (7/7/2022).
Gugatan itu diajukan istri Sule pada 5 Juli melalui kuasa hukumnya. Sebelumnya antara Sule dan Nathalie terjadi perseteruan yang menyebabkan wanita keturunan Jerman - Indonesia itu meninggalkan rumah.
Baca Juga: Merasa Tak Bahagia Dinikahi Sule? Nathalie Holscher: Daripada Mental Aku Kenapa-kenapa..
Masalah gugatan perceraian bukan kali pertama terjadi di circle public figure. Mengutip dari Yoursay, ada 5 langkah mempertahankan rumah tangga yang bisa kamu coba untuk menghindari perceraian.
1. Komitmen
Seperti perasaan awal saat hendak menikah, cobalah untuk kembali berkomitmen ketika menghadapi masalah yang bisa berdampak pada perceraian. Temukan kembali tujuan kamu hidup bersama dan temukan saling kenyamanan.
2. Komunikasi
Komunikasi yang baik adalah langkah penting, apalagi pada hubungan rumah tangga. Pastikan untuk selalu menjaga komunikasi dua arah dan tak melibatkan ego serta emosi. Jangan memendam ketidasesuain yang kamu rasakan, tetapi komunikasikanlah.
Baca Juga: Deretan Pria yang Sempat Jadi Mantan Nathalie Holsher, Dua Diantaranya Musisi
3. Berikan cinta
Kurangnya cinta dalam pernikahan dapat membahayakan hubungan. Mungkin sudah bukan masanya, tetapi menunjukkan cinta lewat sikap maupun kata-kata akan menambah erat jalinan kasih antara kamu dan pasangan.
4. Tunjukkan rasa hormat
Tunjukkan rasa sayang dan rasa hormat antarpasangan. Walau seumuran dan sudah berstatus sebagai suami-istri cobalah tetap berkomunikasi dengan bahasa yang baik. Seperti yang kita ketahui, kata yang terlanjur keluar dari mulut tak bisa ditarik lagi.
5. Konsultasi pernikahan
Jika permasalahan yang ada tak cukup dicari jalan keluarnya lewat kamu dan pasangan, cobalah untuk pergi ke konsultan pernikahan. Jangan menunggu masalah bertumpuk karena bisa jadi bom waktu. Terkadang konflik yang ada bikin tak bisa berpikir jernih dan memutuskan hubungan karena emosi.
Demikianlah 5 langkah mempertahankan rumah tangga yang sedang kamu jalani bersama pasangan. Semoga kamu akan ingat hal-hal tersebut sebelum memutuskan untuk bercerai.
Berita Terkait
-
Drama Perceraian Venna Melinda-Ferry Irawan: Salah Alamat, Gugatan Kedua Gugur!
-
Usai Disindir Tak Setia Kawan, Sule Beri Dukungan untuk Rumah Makan Nunung
-
Rayakan Ultah Adik Tiri, Etika Putri Delina Tuai Pujian
-
Jarak Tak Jadi Halangan, Putri Delina Bikin Kejutan Spesial untuk Ultah Adik Tirinya
-
Permintaan Tes DNA Mengguncang Rumah Tangga, Suami Ini Tak Percaya Anaknya Sendiri Karena Warna Kulit
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Program Samisade Dijadikan Alat Politik, Pemkab Bogor Tegas Lakukan Hal Ini
-
Profesor Luluk: Wisata Pekarangan Atang, Potensi Baru Ekonomi Indonesia
-
Reformasi Birokrasi di Bogor, Atang-Annida Dorong ASN Profesional
-
Kronologi Lengkap Empat Santri Tewas Akibat Longsor di Ponpes Sukabumi, Dua Luka Ringan Tiga Luka Berat
-
Anies Baswedan Dukung Atang Trisnanto Jadi Wali Kota Bogor