SuaraBogor.id - Nampaknya Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kalah tenar dengan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, saat tampil di Citayam Fashion Week SCBD.
Hal tersebut terlihat saat pengakuan seorang anak yang nongkrong di Sudirman Citayam Bojonggede Depok (SCBD) menjawab siapa gubernur DKI Jakarta.
Ditanya oleh konten kreator siapakah gubernur DKI Jakarta, anak 'SCBD' itu dengan polos menjawab Ridwan Kamil.
"Kalau misalkan gubernur DKI Jakarta siapa kak?" Tanya konten kreator wanita kepada anak 'SCBD, mengutip dari DepokToday.hops.id -jaringan Suara.com, Rabu (20/7/2022).
Baca Juga: Habib Rizieq Bakal Kunjungi Megamendung, Camat Acep Sajidin: Belum dapat Kabar
"Ridwan Kamil," jawab cowok bertopi itu sambil tertawa melihat rekannya yang tak masuk kamera.
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, yang melihat tayangan video berdurasi delapan detik itu kemudian merespon.
Melalui akun media sosial Facebooknya, Rabu 20 Juli 2022, Anies Baswedan mengupload video yang bersumber dari IG/azzahratasning itu disertai dengan tanggapannya.
"Wawancara teman2 "SCBD". Sudah jalan jauh dari Jabar sampai ke DKI Jakarta tapi Gubernurnya tidak ganti. Beginilah nasib saat kalah ganteng dan kalah tenar sama Gubernur tetangga. Bukan begitu, Kang Ridwan Kamil?" Tulis Anies Baswedan.
Tanggapan Anies Baswedan mengenai video ketidaktahuan anak 'SCBD' siapa gubernur DKI Jakarta ini mendapat ratusan komentar dari netizen.
Baca Juga: Tanggapi Soal Depok yang Ingin Gabung Jakarta, Ridwan Kamil Malah Sentil Walkot Idris
Hingga berita ini ditulis, sudah 460 netizen menulis di kolom komentar status Facebook Anies Baswedan. Netizen yang suka sebanyak 4.781 dan postingan ini telah 90 kali dibagikan.
"Rakyat jd adem tentrem denger gurauan2 segar antar pejabat kaya gini, beneran deh...klu pejabatnya pada tulus, akrab, saling menghormati ga pake manuver2 negatif saling menjatuhkan duuuh bakal bahagia rakyatnya...," tulis Prajna Prasa'dita'sari.
Berita Terkait
-
Di Depan RK, Jokowi Sebut Berbagai Persoalan Jakarta Sudah Mulai Teratasi
-
Jokowi Bertemu Ridwan Kamil di Kemayoran Disambut Artis hingga Influencer, Siap Jadi Jurkam?
-
RK Ngumpul Bareng Influencer 9 Hari Jelang Pilkada di Kemayoran, Kehadiran Jokowi Ditunggu
-
Ide Ridwan Kamil Pindahkan Balai Kota ke Jakarta Utara Dinilai Tidak Efektif, Chico Hakim: Ngaco!
-
Sebut Anak Abah Bakal Dukung Pramono-Rano, Publik Sepakat dengan Rocky Gerung: Taktiknya Anies Canggih!
Tag
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Detik-detik Menegangkan! Granat Aktif Gegerkan Warga Bogor, Ditemukan di Lemari Rumah
-
Elektabilitas Pasangan Dedie - Jenal Tertinggi di Pilkada Bogor, Tingkat Kemantapan Pemilih Capai 71 Persen
-
Pemkab Bogor dan KPU Distribusikan Logistik Pilkada ke 40 Kecamatan
-
Pemkab Bogor Jadi Panggung Kejurnas Kungfu Tradisional, Lahirkan Juara Masa Depan!
-
Pemkab Bogor Borong Penghargaan di Hari Pangan Sedunia