SuaraBogor.id - Bagi masyarakat Jakarta agar waspada, sebab saat ini TMA di Bendung Katulampa siaga dua.
Petugas jaga Bendung Katulampa Muhamad Jaenudin mengatakan, saat ini TMA di bendungan Katulampa mencapai 180 cm sehingga berstatus siaga 2 banjir Jakarta.
"Cukup tinggi malam ini, siaga 2. Warga Jakarta waspada. Cuaca masih hujan gerimis juga di Kota Bogor, Puncak Bogor masih potensi hujan juga," kata Jaenudin.
Jaenudin menyebut status siaga 2 di Bendung Katulampa dengan ketinggian 180 cm tercatat pada pukul 19.00 WIB.
Kenaikan mulai terjadi pada sore hari ketika hujan sedang hingga deras mulai mengguyur wilayah hulu Sungai Ciliwung yakni di Puncak Cisarua, Kabupaten Bogor.
Ditambah, hujan ringan hingga sedang juga terjadi di Kota Bogor.
Derasnya aliran Sungai Ciliwung itu akan melintas Jakarta diperkirakan pada malam hari.
Sementara, menurut prakiraan cuaca Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) di situs resminya, Minggu, wilayah Puncak Bogor di Gadog, Cibinong, Kabupaten Bogor hingga wilayah Kota Bogor pada pukul 16.00 WIB hujan sedang hingga lebat.
Hujan deras hingga sedang yang bertahan sejak sore dengan intensitas yang naik turun hingga pukul 19.00 WIB ini, cukup membuat air sungai itu cukup deras hingga TMA mencapai siaga 2 banjir Jakarta.
Intensitas hujan sedang ini akan berlanjut hingga pukul 22.00 WIB malam. Barulah kemudian, cuaca di hulu Ciliwung itu mulai cerah. Hal serupa juga terjadi di wilayah Kota Bogor. BMKG merilis, lewat pukul 22.00 WIB kondisi cuaca mulai cerah kembali.
Akan tetapi dengan kondisi cuaca yang tidak menentu, Jaenudin mengimbau warga sekitar bantaran Sungai Ciliwung agar waspada terhadap potensi banjir tersebut.
"Kalau hujan sedang terus hingga malam bisa saja naik siaga 1 banjir Jakarta, di atas 180 cm. Warga bantaran Sungai Ciliwung agar waspada," ujarnya. [Antara]
Baca Juga: Bendung Katulampa Bogor Siaga 2, Warga Bantaran Ciliwung Diminta Siaga Banjir Malam Ini
Berita Terkait
-
Awas! Penipu Manfaatkan Kepopuleran DANA Kaget untuk Kuras Rekening
-
Peringatan Dini Tsunami di Underpass Bandara YIA, BNPB: Supaya Masyarakat Waspada, Bukan Menakuti
-
Langsung Dikejar Masalah Banjir Jakarta Begitu Jabat Gubernur, Pramono: Kemarin Mikirnya OMC, Besok Rob
-
Dikritik Karena Pakai Perahu Karet Saat Cek Banjir, Rano Karno Akui Tak Bisa Senangkan Semua Orang
-
Banjir Jabodetabek: Tata Ruang Rusak Parah, Sungai Kehilangan Daya Tampung!
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP dengan Kecerahan Layar Maksimal di Atas 1000 Nits, Jelas dan Terang di Luar Ruangan
-
Le Minerale Terafiliasi Israel?
-
7 Rekomendasi Aplikasi Nonton Anime Terbaik April 2025, Lengkap Semua Series
-
Langkah Kecil Bandung: Mengguncang Dunia dan Membangun Solidaritas Global
-
Sri Mulyani Ungkap Peluang Danantara Kelola Dana Bank Dunia
Terkini
-
Kabar Baik Warga Batutulis! Pemkot Bogor Siapkan Jurus Jitu Atasi Jalan Ambles
-
Kronologi Kecelakaan Maut di Jalan Sholis Bogor: Motor Pelajar Tabrak Truk Parkir, Satu Tewas
-
Rudy Susmanto Pamer 'Kartu AS' 100 Hari Kerja, Siap Umumkan ke Publik!
-
Innalillahi... Pelajar Tewas Mengenaskan Tabrak Truk di Jalan Bogor
-
Antisipasi Korupsi, Pemkab Bogor Gandeng Kejari dalam MoU Pencegahan Hukum