SuaraBogor.id - Seekor buaya gemparkan warga Susukan, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, Jawa Barat dan viral di media sosial.
Bahkan, video viral penampakan buaya yang diketahui ada di pinggir Sungai Pasanggrahan Kampung Parakan RT 03 RW 03 itu ditemukan pertama kali oleh warga sekitar Sarmi Astuti.
“Awal saya sempat lihat pukul 14.00 WIB buaya dan biawak dengan posisi yang sama, setelah laporan ke Babinsa dan warga langsung dilakukan pengecekan besok paginya,” kata Sarmi Astuti (55) warga sekitar ketika ditemui wartawan, Rabu, 31 Agustus 2022.
Ternyata benar, buaya itu masih ada di Sungai Pasanggrahan. Babinsa Bojonggede kemudian langsung menghubungi tim Rescue bersama dan warga menangkap buaya dengan cara dipancing dengan jeratan karena sempat menghilang ke muara.
Baca Juga: Polisi Bogor Siagakan Pasukan untuk Amankan SPBU terkait Rencana Kenaikan Harga BBM
“Buaya ditangkap jam 14.00 lebih dan langsung dibawa sama Damkar,” jelasnya.
Dia menambahkan penemuan buaya di wilayahnya baru terjadi pertama kali dan lokasinya biasa digunakan mandi oleh anak-anak sekitar.
“Penemuan hari Selasa siang dan bisa ditangkap Rabu. Padahal sebelumnya tidak pernah melihat buaya baru kali ini,” tambahnya.
Sementara itu Komandan Pleton Rescue Damkar Kabupaten Bogor Diki Mutakin mengatakan pihaknya mendapat laporan terkait keberadaan buaya untuk dibantu melakukan evakuasi.
“Evakuasi memakan waktu tiga jam dan posisi buaya memang berada dalam goa jadi sedikit kesulitan untuk menangkap secara langsung,” ungkapnya.
Baca Juga: Wisatawan Bakal Dapat Cicipi Durian di Cijeruk Bogor
Namun pukul 14.50 WIB, tim rescue berhasil mengevakuasi dengan cara menjerat buaya tersebut yang sebelumnya sempat masuk ke dalam muara.
Berita Terkait
-
Ibis Styles Bogor Raya Suguhkan Liburan Keluarga Stylish dan Seru: Akses Mudah, Desain Menawan
-
Tuntut Penyelesaian Konflik Tambang Muara Kate, Kantor Gubernur Kaltim Digeruduk
-
Emas Antam Ludes Diserbu di Bogor! Panik Buying atau Investasi Cerdas?
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
Bukan Cuma IM57+ Institute, KPK Turut Dampingi Penyidik yang Digugat Rp2,5 Miliar
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga