SuaraBogor.id - Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Jenderal TNI (Purn.) Wiranto bertemu langsung dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Desa Bojong Koneng, Hambalang, Bogor, Jawa Barat.
Hal tersebut dibenarkan Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra Sugiono dalam keterangan yang diterima.
"Benar, direncanakan sore ini Pak Wiranto akan ke kediaman Pak Prabowo di Bojong Koneng," katanya.
Sugiono menyebut bahwa kunjungan mantan Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) itu dimaksudkan dalam rangka silaturahim.
Baca Juga: Ketua Wantimpres Bertemu Prabowo di Hambalang Bogor, Ada Apa?
"Kunjungan silaturahim dari beliau," ujar Ketua Fraksi Partai Gerindra MPR RI itu.
Namun, dia enggan merinci pembahasan apa yang sekiranya akan dilangsungkan dalam pertemuan Wiranto dengan Prabowo tersebut.
"Belum tahu, kan belum ketemu. Saya kira akan banyak yang dibicarakan, nanti kita lihat saja," ucapnya.
Sebelumnya pada Senin siang, Wiranto menyambangi Kantor DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Jakarta Pusat, untuk menyerahkan daftar bakal calon anggota legislatif (caleg) potensial mantan kader Partai Hanura yang dapat diusung PPP pada Pemilu 2024.
"Pak Wiranto akan menyerahkan nama-nama potensial mantan (kader) Hanura untuk maju sebagai caleg di PPP," kata Ketua DPP PPP Achmad Baidowi dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Senin.
Wiranto tiba di Kantor DPP PPP di kawasan Menteng, pukul 12.55 WIB, dan langsung disambut Pelaksana Tugas (Plt.) Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono dengan memakaikan sorban pada leher Wiranto. [Antara]
Berita Terkait
-
Misi Kemanusiaan Prabowo: Siapkah Indonesia Menampung Pengungsi Gaza?
-
Soal Pertemuan dengan Jokowi, Bahlil Tegaskan Jajaran Menteri Satu Komando di Bawah Prabowo
-
Utus Wakil Perdana Menteri, Rusia Minta Prabowo Hadiri 2 Acara Penting Ini
-
Pesan Prabowo ke Tim Negosiasi Tarif Trump: Yang Penting Turun-Negosiasi Sebaik-baiknya!
-
Padahal Sudah di Meja Presiden, Ini Alasan Prabowo Belum Juga Teken UU TNI
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Dedi Mulyadi: 25 Persen Lulusan SMP Jabar Bisa Sekolah Gratis di SMA Swasta!
-
Sejarah Terukir! Mahkota Raja Pajajaran Kembali 'Pulang' ke Bogor Setelah Ratusan Tahun
-
Dedi Mulyadi Turun Tangan, Desain Museum Pajajaran Bogor Bakal Dirombak
-
Dedi Mulyadi Larang Pungutan Sumbangan di Jalan, Berlaku 14 April 2025!
-
Didukung Dedi Mulyadi, Museum Pakuan Pajajaran 'Bumi Ageung Batutulis' Segera Hadir