SuaraBogor.id - Nasib nahas terjadi kepada 3 orang pemuda yang sedang melakukan ritual pengobatan alternatif dengan cara mandi di Danau Kuari, Desa Tegalega, Kecamatan Cigudeg, Kabupaten Bogor.
Mereka dinyatakan tenggelam pada Kamis 15 Juli 2023 sekitar pukul 11:00 malam, saat ritual itu dijalan bersama empat orang lainnya.
Staf Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor Jalaludin menjelaskan kronologis kejadian tersebut. Mulanya, ada 7 orang yang sedang melakukan ritual mandi danau di Danau Kuari.
"Awalnya, 7 orang sedang melakukan pengobatan alternatif dengan mandi di pinggir danau dan saat melakukan pengobatan 1 orang korban mandi di danau terpeleset ke tengah danau yang kedalaman kurang lebih 10 meter," kata Jalal, Jumat 14 Juli 2023
Karena korban itu tidak bisa berenang, akhirnya dua orang temannya berusaha menolong korban. Bukan malah selamat, dua orang yang hendak menolong itu malah ikut tenggelam.
"Karen korban tidak bisa berenang, lalu 2 rekan korban berusaha untuk menolong namun malah ikut terbawa dan tenggelam," jelas dia.
"Untungnya, 4 orang lainnya selamat," lanjut dia.
Jalal mengaku, pencarian terhadap 3 orang yang tenggelam itu dilakukan BPBD sejak menerima laporan pada malam hari. Hingga kini, baru ada satu korban yang sudah ditemukan di malam hari kejadian.
BPBD Kabupaten Bogor kembali melakukan pencarian dua korban lainnya sejak pukul 07:00 tadi pagi di lokasi yang sama.
Kontributor : Egi Abdul Mugni
Berita Terkait
-
Polemik Kunjungan Dinas Sosial Kabupaten Bogor ke Bali, Boros atau Kebutuhan?
-
Survei Pilkada Bogor Versi Charta Politika Indonesia: Ini Paslon Yang Unggul Jauh
-
Dinas Sosial Bogor 'Biarin' Korban Bencana, Pegawai Jalan-jalan ke Bali Pakai Anggaran Rp900 Juta?
-
Apakah Malam Ini Malam Jumat Kliwon? Waspada, Ini Pantangannya!
-
Bikin Keren Maksimal, Ini 5 Rekomendasi Barbershop di Bogor dengan Layanan Lengkap!
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
-
Prabowo Mau Bangun Kampung Haji Indonesia di Mekkah
Terkini
-
Sosialisasikan Raperda P4GN, DPRD Kota Bogor Tampung Aspirasi Warga
-
Dari Lapangan Hijau ke Ruang Debat, Hati Rudy Susmanto 'Terbelah'
-
Tiga Tema Debat Kedua Pilbup Bogor, KPU: Fokus Adu Argumen Cawabup
-
Jalankan Fungsi Pengawasan, Komisi I dan II Lakukan Sidak ke Kantor OPD
-
Didampingi Rachmat Yasin, Ribuan Warga Sukaraja Pilih Rudy-Jaro