SuaraBogor.id - Timnas Indonesia benar-benar harus waspada saat melawan Jepang di Piala Asia 2023. Pasalnya, para pemain mereka yang berkarier di Eropa tengah dalam performa impresif.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia berada di Grup D Piala Asia 2023 bersama Jepang, Irak, dan Vietnam. Skuad Samurai Biru menjadi lawan paling berat di atas kertas.
Bukan hanya banyaknya pemain Jepang yang berkarier di klub-klub top Eropa, tapi performa mereka yang juga impresif bersama klub masing-masing.
Ini menjadi sinyal bahaya buat Jordi Amat dan barisan belakang Timnas Indonesia karena setidaknya ada tiga pemain depan Jepang yang sedang on fire jelang Piala Asia 2023 di Qatar pada 12 Januari-10 Februari 2024.
Setelah dilepas oleh Liverpool ke AS Monaco, Takumi Minamino nyatanya mampu bangkit dan menunjukkan performa gemilang bersama klub kasta teratas Prancis itu.
Setelah cukup kesulitan pada musim 2022/23, Takumi Minamino bangkit di musim 2023/24. Dari enam pertandingan di Ligue 1, pemain 28 tahun itu mampu mencetak 3 gol dan 3 assist buat AS Monaco.
Setelah kesulitan mendapat tempat di Real Madrid dan dipinjamkan ke berbagai klub, Takefusa Kubo akhirnya bergabung dengan status permanen ke Real Sociedad.
Penampilan Kubo sebetulnya sudah impresif sejak musim lalu dengan torehan 9 gol dan 9 assist dari 44 laga. Di musim 2023/24, performa Kubo nyatanya masih ciamik dengan torehan 4 gol dan satu assist dari 7 pertandingan.
3. Kaoru Mitoma
Pemain lainnya yang patut diwaspadai oleh Jordi Amat dan kolega di Timnas Indonesia adalah Kaoru Mitoma. Performanya bahkan sudah mencuri perhatian sejak musim lalu bersama Brighton & Hove Albion dengan torehan 10 gol dan 8 assist.
Di musim 2023/24, Mitoma masih menunjukkan tajinya dengan mencetak 3 gol dan 3 assist dari 8 penampilan. Tak cuma di level klub, performa Mitoma juga apik bersama Timnas Jepang dengan mencetak 2 gol dan 2 assist sepanjang 2023.
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia Hadapi Australia Berkekuatan 29 Pemain, Egy Maulana Vikri Ditinggal
-
Kevin Diks Bikin Pedro Neto Mati Kutu dan Cole Palmer Minta Maaf
-
Tony Popovic: Australia Tidak Meremehkan Timnas Indonesia
-
Justin Hubner Debut di Wolves Senior Jelang Gabung ke Timnas Indonesia?
-
Blak-blakan, Patrick Kluivert Merasa Punya Chemistry dengan Jordi Cruyff
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
-
Emas Antam Tembus Harga Tertinggi Sepanjang Masa Hari Ini, Jadi Rp1.742.000/Gram
Terkini
-
Konsisten Jaga Kinerja dan Dukung UMKM, BRI Sabet 5 Penghargaan di Retail Banker International Asia Trailblazer Awards
-
Alasan Dedi Mulyadi Menangis Lihat Hutan Puncak Gundul Menyentuh Hati
-
Momen di Tengah Pertemuan Pejabat, Hyang Sukma Ayu Asyik Meracik Kopi Asli Bogor
-
Mudik Gratis Polres Bogor Rute Pantura dan Pansela, Pendaftaran Mulai 13 Maret: Ini Persyaratannya
-
BRI Festival 2025 Hadir, Ribuan Pengunjung Siap Nikmati Buka Bareng dengan Kuliner dan Hiburan Seru