SuaraBogor.id - Kasus anak tikam ayah kandung di Depok, Jawa Barat tengah jadi sorotan. Pasalnya, begitu bejat sang anak tega ingin menghabisi orang tuanya sendiri.
Informasi yang dihimpun bahwa, perseteruan anak dan ayah kandung tersebut didasari dari rebutan harta keluarga hingga ingin menikah lagi.
Menurut ketua RT 05/06, Kelurahan Mekarsari, Cimanggis, Sukamto mengatakan dari keterangan anaknya pernah bercerita bahwa korban penusukan Saimin ingin menikah lagi.
"Kalau menurut informasi yang saya tahu anaknya bercerita ya mungkin bapaknya mau nikah lagi, kemungkinan loh. terus mungkin tentang harta gono gini, atau hartanya lah kalau rebutan saya nggak tahu pokoknya masalah terkait harta," kata Ketua RT 5/6, Sukamto.
Baca Juga: Tampang Para Pemobil Mewah Lawan Arah Di Tol Desari, Diganjar Sanksi Tilang
Karena menurutnya Saimin adalah seorang duda setelah ditinggal meninggal istrinya empat bulan lalu.
Menurutnya pelaku adalah anak bungsu dari tiga bersaudara, dan mereka semua tinggal secara terpisah.
"Pak Saimin tinggal sendiri di rumahnya di RT 5/6, dan anak bungsunya yang diduga pelaku tinggal di Kecamatan Tapos, Depok," kata Sukamto.
Sementara dia juga tidak mengetahui hubungan pasti antara ayah dan anak tersebut.
"Saya ngga tau hubungan mereka, karena kan mereka tinggal secara terpisah," tukas Sukamto.
Sementara salah satu warga sekitar, Pamuji (68 tahun) mengungkapkan bahwa peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 11.00 WIB. Dirinya menuturkan terdapat beberapa luka tusuk pada tubuh korban.
“Kalau tadi pas mau dibawa ke rumah sakit, saya lihat luka tusuknya banyak. Ada di tangan, dada dan perut,” ucapnya di lokasi kejadian, Selasa (3/10).
Pamuji menuturkan bahwa diduga pelaku merupakan anaknya sendiri. “Bapaknya tinggal sendiri di sini, anaknya itu laki-laki dan sudah berkeluarga,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Ngeri! Banjir Terjang Perumahan Depok, Turap Longsor Jebolkan Rumah Warga!
-
Detik-detik Jamaah Tarawih di Depok Panik Saat Banjir Datang
-
Pemkot Depok Larang Aktivitas SOTR Selama Ramadan: Lebih Banyak Mudharatnya
-
Sekelompok OTK Rusak dan Bakar Rumah Warga di Sukmajaya Depok, 11 Orang Ditangkap
-
FSGI Kritik Dedi Mulyadi Soal Pencopotan Kepsek SMAN 6 Depok: Harusnya Ada Sidang Etik
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
Terkini
-
Konsisten Jaga Kinerja dan Dukung UMKM, BRI Sabet 5 Penghargaan di Retail Banker International Asia Trailblazer Awards
-
Alasan Dedi Mulyadi Menangis Lihat Hutan Puncak Gundul Menyentuh Hati
-
Momen di Tengah Pertemuan Pejabat, Hyang Sukma Ayu Asyik Meracik Kopi Asli Bogor
-
Mudik Gratis Polres Bogor Rute Pantura dan Pansela, Pendaftaran Mulai 13 Maret: Ini Persyaratannya
-
BRI Festival 2025 Hadir, Ribuan Pengunjung Siap Nikmati Buka Bareng dengan Kuliner dan Hiburan Seru