SuaraBogor.id - Hasil imbang Persikabo 1973 vs Persis Solo dalam lanjutan Liga 1 2023/2024, Jumat (6/10/2023) disesalkan sejumlah pihak karena keputusan wasit yang dirasa tak adil.
Laga yang digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang itu berakhir dengan skor imbang 2-2, Persis Solo sebagai tim tamu mampu menahan tuan rumah.
Meski begitu kesuksesan Persis Solo menahan imbang Persikabo 1973 mendapat kritik tajam, secara tidak langsung lewat kepemimpinan sang wasit.
Pasalnya dua gol Laskar Sambernyawa lewat David Gonzalez dan Moussa Sidibe disebut-sebut berbau keanehan oleh netizen Tanah Air.
Dua penalti diberikan wasit dalam tempo 20 menit terakhir, keputusan ini menimbulkan kontroversi jika melihat insiden yang terjadi.
Penalti pertama diberikan wasit kepada Persis usai Ramadhan Sananta dinilai telah dilanggar di dalam kotak penalti Persikabo 1973.
Ketika akan menyambut bola lewat lompatannya, pemain bertahan Persikabo terlihat sedikit menyentuh badan Sananta yang sedang melompat.
Sananta pun terjatuh dan wasit menilainya sebagai pelanggaran penalti, tak pelak para pemain Persikabo 1973 melancarkan protes keras.
Meski begitu penalti tetap diberikan ke Persis dan Sidibe yang ditunjuk sebagai eksekutor berhasil menunaikan tugasnya dengan sangat baik.
Kontroversi kembali terjadi di menit-menit akhir laga, tepatnya saat memasuki injury time di mana Persikabo 1973 beruntung mendapat penalti.
Satu pemain Persikabo sengaja menjatuhan diri saat akan menyambut bola hasil umpan corner kick, tak ada sentuhan yang terjadi.
Marcell Januar Putra terlihat sengaja menjatuhkan diri lewat video tayangan ulang, namun dianggap wasit sebagai pelanggaran oleh pemain Persis.
Penalti pun diberikan, Pedrinho yang juga pencetak gol pertama Persikabo 1973 sukses mengeksekusi penalti dan menghadirkan gol kedua untuk timnya.
Sekaligus gol yang menyelamatkan wajah Laskar Padjadjaran di kandang sendiri, skor 2-2 menutup pertandingan tersebut.
Berita Terkait
-
Gagal Menang, Leonardo Medina Ungkap Biang Kerok Persis Solo Cuma Imbang Lawan Persikabo 1973
-
Lapangan Sering Banjir, Stadion Pakansari Rampungkan Pergantian Rumput Rp1,9 Miliar
-
Diwarnai 2 Penalti, Pelatih Persis Solo Sesalkan Hasil Imbang Lawan Persikabo 1973
-
Hasil BRI Liga 1: Persis Solo Tertahan di Markas Tim Zona Degradasi
-
Hasil BRI Liga 1: Penalti Super Telat Pedrinho Buyarkan Kemenangan Persis Solo di Markas Persikabo
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
3 Rekomendasi Sadel Syte dan Gel Terbaik, Solusi Murah Agar Tulang Duduk Gak Tersiksa
-
Bukan Cuma Jinakkan Api, Damkar Bogor Jadi Pahlawan Penyelamatan Ribuan Kali di 2025
-
Sambut Tahun Baru Bernuansa Neon Jungle, Ibis Styles Bogor Pajajaran Diserbu Tamu
-
'Sakti Banget', 3 Fakta Menarik Kenapa Tambang Emas Ilegal Cigudeg Susah Diberantas Kata Polisi
-
Benarkah Isi Bensin Siang Hari Lebih Rugi? Dosen IPB Bongkar Faktanya Secara Ilmiah