Scroll untuk membaca artikel
Fabiola Febrinastri
Senin, 11 Desember 2023 | 18:40 WIB
Driver Grab Bogor bersama Ketua DPRD Kota Bogor, Atang Trisnanto dan Ketua DPRD Kota Bogor Periode 2014-2019, Untung Maryono, menyatakan dukungan untuk Palestina. (Dok: DPRD Kota Bogor)

Aksi Driver Grab Untuk Palestina

Sebelumnya, aksi serupa juga digalang oleh perkumpulan relawan driver Grab Bogor di Masjid Agung Kota Bogor, Kamis (23/11/2023). Dalam kegiatan tersebut, selain melakukan penggalangan dana, para driver Grab Bogor juga menggelar doa bersama untuk kesalamatan warga Palestina.

Ketua DPRD Kota Bogor Atang Trisnanto juga turut hadir bersama tokoh masyarakat lain, seperti Ketua Syarikat Islam Subhan Murtadho, dan Ketua DPRD Kota Bogor periode 2014-2019 Untung Maryono. Mereka bersama para driver Grab Kota Bogor turut memberikan donasi untuk disalurkan ke Palestina.

“Apresiasi setinggi-tingginya untuk para driver Grab yang mau bergerak untuk peduli dan membela Palestina. Ini menunjukkan rasa sakit yang dialami oleh warga Palestina dirasakan juga oleh kita. Kegiatan ini adalah bentuk DNA warga Kota Bogor yang selalu peduli terhadap sesama. Semoga doa yang kita panjatkan dikabulkan Allah SWT,” harap Atang.

Baca Juga: Hadiri Peresmian Pasar Tanah Baru, DPRD Kota Bogor Taruh Banyak Harapan Kepada Perumda PPJ

Load More