SuaraBogor.id - Meski nilai Monitoring Center for Prevention (MCP) Kabupaten Bogor telah memasuki zona hijau atau di atas 85 poin, Pemerintah Kabupaten Bogor tetap melakukan evaluasi terhadap upaya pencegahan korupsi di wilayahnya.
Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor Burhanudin menegaskan komitmen Pemkab Bogor dalam memerangi korupsi. Ia meminta seluruh jajarannya untuk menindaklanjuti hasil rapat evaluasi dengan mengoptimalkan kinerja masing-masing.
"Alhamdulillah, kita bisa bersilaturahmi. Mudah-mudahan kita senantiasa kompak dalam melaksanakan pelayanan kepada masyarakat," kata Burhan.
MCP merupakan program KPK yang memonitor kinerja Pemda dalam delapan area intervensi pencegahan korupsi, termasuk pelayanan perizinan, pengelolaan barang milik daerah, dan pengadaan barang dan jasa.
Burhan mengungkapkan bahwa nilai MCP Kabupaten Bogor saat ini sudah di atas 85 poin. Namun, Pemkab Bogor tidak ingin berpuas diri dan terus berupaya meningkatkan kinerjanya.
"Di awal tahun ini, kita mulai berusaha meningkatkan persiapan pelaksanaan program barang dan jasa dan lainnya. Kita ingin pelaksanaannya lebih baik berdasarkan perencanaan yang matang," ujar Burhan.
Evaluasi yang dilakukan Pemkab Bogor menunjukkan komitmennya untuk menciptakan pemerintahan yang bersih dan transparan. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan publik dan mendorong pembangunan daerah yang lebih baik. [Antara].
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
8 Fakta Kriminalitas Digital Berujung Maut: Kenalan di Facebook, Remaja AN Dibunuh Sadis di Bogor
-
Terbongkar! Ternyata Ini Alasan Sebenarnya Tiga Pemuda Habisi Nyawa AN yang Dikenal dari Facebook
-
Tragedi Perkenalan Berdarah di Medsos: Korban Tewas, Jejak Digital Tunjuk ke Grup Sesama Jenis
-
Berawal dari Chatting Facebook, Remaja di Bogor Tewas Mengenaskan Dikeroyok 3 Pelaku
-
Motor Bekas Rasa Baru: 4 Model Matic dan Bebek Best Value di Bawah 10 Juta, Dijamin Lincah & Irit!