SuaraBogor.id - Nasib nahas terjadi pada A (40) seorang pekerja yang tewas di Pasar Malam wilayah Lapangan Sepak Bola Asem, Desa Sukamulya, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Kapolsek Rumpin Kompol Sumijo memaparkan, kejadian itu terjadi saat A sedang mengatur aliran listrik untuk digunakan Pasar Malam pada Selasa (19/3/2024) pukul 16:00 WIB kemarin.
"Korban tengah sibuk melakukan penyambungan jaringan kabel listrik untuk keperluan pasar malam yang sedang berlangsung. Namun, apa yang seharusnya menjadi tugas rutin berubah menjadi bencana ketika korban tersengat aliran listrik yang menyebabkannya terjatuh dari ketinggian sekitar 2 meter," papar dia, Rabu (20/3/2024).
Meskipun upaya penyelamatan segera dilakukan dan korban segera dilarikan ke RS Selaras, namun nyawanya tak tertolong. Pukul 18.00 WIB, Aris dinyatakan meninggal dunia oleh pihak rumah sakit.
Baca Juga: Bakal Maju di Pilkada Bogor, Sendi Fardiansyah Dapat Masukan Khusus dari Jokowi
Ia memaparkan, A tewas akibat menggunakan listik tanpa seizin pihak PLN alias ilegal. Sehingga perlengkapan untuk penggunaan listrik pun tak dilengkapi protokol keselamatan kerja.
"Penyelidikan awal menunjukkan bahwa korban mengambil listrik tanpa izin dari PLN dan tidak dilengkapi dengan peralatan keselamatan yang memadai. Kepolisian setempat telah melakukan pemotretan di Tempat Kejadian Perkara (TKP), mengumpulkan barang bukti, serta mendapatkan keterangan dari saksi-saksi yang hadir," papar dia.
Ia berharap kejadian itu merupakan kejadian pertama dan terkahir. Kepada masyarakat, ia meminta agar bekerja lah sesuai hak dan kewajibannya.
"Insiden ini memberikan pengingat tentang pentingnya keselamatan kerja dan penggunaan listrik yang bertanggung jawab. Kabar ini juga telah disampaikan dalam laporan resmi yang diajukan oleh Kapolsek Rumpin kepada Kapolres Bogor, dengan harapan agar kejadian serupa tidak terulang di masa mendatang," tutup dia.
Kontributor : Egi Abdul Mugni
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Rabu 20 Maret 2024 Untuk Wilayah Bogor dan Depok
Berita Terkait
-
Penyaluran KUR Pekerja Migran Pindah ke BP2MI: Ini Kata Menteri UMKM
-
Wajib Coba! Bakso Seuseupan, Ikon Kuliner Lebaran Bogor Sejak 1984
-
Warga Jabar yang Taat Pajak Jangan Iri karena Tak Dapat Pemutihan, Dedi Mulyadi Siapkan Surprise
-
Gempa Magnitudo 5 Guncang Mandalay, Myanmar Kembali Bergetar
-
Pekerja Indonesia Disarankan Tak ke Myanmar, Kamboja dan Thailand: Rawan TPPO!
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
Terkini
-
Kemarin Puncak Lumpuh Total! Macet Parah dari Gadog Sampai Cibodas
-
Ajak Warga Berlibur di Bogor, Rudy Susmanto Pastikan Keamanan dan Kenyamanan Wisatawan
-
Dilarang Berenang, Dua Wisatawan Bandung Tetap Nekat, Akhirnya Terseret Ombak Pantai Jayanti Cianjur
-
Sejarah Bogor dalam Lensa! Pameran Foto PFI Bogor Meriahkan Open House Bupati
-
Geram ke Kades Klapanuggal, Dedi Mulyadi: Kepala Desa Peminta THR Lebih Parah dari Preman