SuaraBogor.id - Komandan Regu (Danru) Damkar Sektor Gunung Putri Eko mengatakan pihaknya sudah menurunkan dua unit mobil pemadam kebakaran untuk membantu pemadaman di gudang peluru.
Ia menyampaikan kejadian itu terjadi di jalan Narogog, perbatasan Bekasi-Bogor. Tepatnya, Yon Armed Pangkalan 5, Bekasi, Jawa Barat.
"65 (kebakaran) gudang amunisi Pangkalan 5. Udah berangkat 2 unit. Itu posisinya sebelahan Bogor dan Bekasi. Kalau Pangkalan 5 masuknya Bekasi," kata dia.
Sementara, pihak kepolisian masih menuju lokasi terbakarnya gudang amunisi di perbatasan Gunung Putri, Kabupaten Bogor dan Bekasi itu.
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa 30 Maret 2024 Untuk Wilayah Bogor, Depok dan Cianjur
"Iya (gudang amunisi), saya lagi otw (on the way) cek TKP," kata Kapolsek Gunung Putri AKP Didin dikonfirmasi.
Danton Pleton B Damkar Kota Bekasi, Haryanto menyebut pihaknya telah menerjunkan armada ke lokasi, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor.
"Iya itu gudang armed cuma lokasi di perbatasan bogor bekasi cuma kita sudah luncurkan juga dari kota kita baru mendorong 3 di sana," kata dia kepada wartawan.
Pihaknya kata dia, belum bisa memadamkan api karena masih adanya ledakan di lokasi.
"Lagi koordinasi sama pihak armed jadi masih belum berani masuk karena masih banyak ledakan-ledakan peluru itu," katanya.
Baca Juga: Gempa Dangkal Guncang Bogor, Warga Diminta Waspada
Kontributor : Egi Abdul Mugni
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen, Lindungi Kulit Bikin Awet Muda
- 3 Klub Belanda yang Berpotensi Jadi Pelabuhan Baru Marselino Ferdinan
- Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier Dianggap Tak Sah, Ustaz Derry Sulaiman Bingung Sendiri
- Loyalitas Tinggi, 3 Pemain Ini Diprediksi Tetap Perkuat PSIS Semarang di Liga 2 Musim Depan
- Pernyataan Resmi PSIS Semarang Usai Jadi Tim Pertama yang Degradasi ke Liga 2
Pilihan
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
-
Teco Sebut Bali United Sudah Punya Nahkoda Baru, Pelatih Eliano Reijnders?
Terkini
-
DPRD Kota Bogor dan Pemerintah Kota Satu Visi Berantas Minuman Beralkohol Ilegal
-
Penutupan Masa Sidang ke-II Tahun 2025, DPRD Kota Bogor Sampaikan Laporan Kinerja
-
AJB Bodong? Belasan Warga Perum Cluster Grand Alifia Bogor Mengadu ke Polisi Soal Rumah Impian
-
Ini Dia 3 Link DANA Kaget Terbaru yang Siap Kamu Klaim
-
Sengketa Jual Beli Tanah di Rancabungur Bogor Memanas