SuaraBogor.id - Warga Kampung Coblong, Desa Cibereum, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor dikagetkan dengan temuan mayat di dalam gudang kompos perkebunan pada Minggu (5/5/2024).
Kapolsek Cisarua, Kompol Eddy Santosa mengatakan, penemuan mayat tersebut dilaporkan oleh adik korban, Dedi.
"Saat hendak membuka gudang yang terkunci, Dedi melihat saudaranya berinisial T, tertidur di dalam gudang melalui celah luar," kata Eddy, Senin (6/5/2024).
Dedi tidak mendapatkan respon apapun saat ia memanggil dengan keras korban T.
Baca Juga: Kelalaian Orang Tua Berujung Maut, Bocah 2 Tahun Hanyut dan Tewas di Selokan
Kemudian, Dedi bersama petugas keamanan perkebunan nekat membongkar paksa gudang itu.
"Setelah berhasil membuka gudang, mereka menemukan korban dalam keadaan sudah tidak bernyawa. Tubuh korban mengeluarkan darah dari hidung, mulut, dan telinga," jelas dia.
Kendati demikian, keluarga korban enggan melakukan autopsi terhadap jenazah T untuk mengetahui penyebab meninggalnya T dengan berlumuran darah di areal kepala.
"Pihak keluarga menolak untuk membawa jenazah korban ke rumah sakit untuk dilakukan autopsi. Dalam olah TKP, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan yang mengindikasikan kemungkinan penyebab kematian," papar dia.
Namun, pihak kepolisian akan tetap melakukan investigasi kejadian mengenaskan itu dengan mengumpulkan bukti-bukti yang ada di lokasi kejadian.
Baca Juga: Rumah Ambruk di Bogor Akibat Angin Kencang, Korban Lansia Terluka dan Butuh Bantuan Sosial
"Pihak kepolisian saat ini masih terus melakukan penyelidikan lebih lanjut guna mengungkap kejelasan atas peristiwa ini. Proses investigasi akan dijalankan secara menyeluruh untuk mengetahui penyebab pasti kematian korban," tutup dia.
Berita Terkait
-
Geger Bule Tewas Mengambang di Kali Angke Jakbar, Polisi Temukan Identitas Ganda
-
Ibis Styles Bogor Raya Suguhkan Liburan Keluarga Stylish dan Seru: Akses Mudah, Desain Menawan
-
Emas Antam Ludes Diserbu di Bogor! Panik Buying atau Investasi Cerdas?
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
Bukan Cuma IM57+ Institute, KPK Turut Dampingi Penyidik yang Digugat Rp2,5 Miliar
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga