SuaraBogor.id - Partai Keadilan Sejahtera dan Partai Ummat mengusung pasangan calon wali kota dan wakil wali Kota Bogor, Atang Trisnanto dan Annida Allivia (Atang-Annida).
Mungkin masih banyak yang belum tahu siapa sosok Annida Allivia pendamping Atang di Pilwalkot Bogor tersebut.
Annida Allivia sendiri merupakan gadis kelahiran Jakarta 09 April 1999 dan masih berusia 24 tahun saat ini.
Pendamping Atang Trisnanto di Pilwalkot Bogor tercatat menduduki jabatan yang cukup strategis.
Pertama, Annida tercatat saat ini menjabat sebagai Ketua Yayasan Amal Salam Pancasila.
Kemudian, Annida juga merupakan Direktur Utama PT. Kreasi Santri Berdikari, dan juga Komisaris PT. Global Sejahtera Insan Nusantara.
Untuk diketahui, Annida sendiri merupakan caleg DPD RI Provinsi Jawa Barat pada Pemilu 2024 kemarin, namun sayang dia tidak terpilih.
Sekedar informasi tambahan, mengutip dari Metropolitan -jaringan Suara.com, usai mendaftar ke KPU sebagai peserta Pilkada Kota Bogor, pasangan Atang Trisnanto dan Annida Allivia (Atang Annida) menjalani tes kesehatan atau Medical Check Up (MCU) di RSUD Kota Bogor, akhir pekan lalu.
Medical Check Up dilakukan sebagai syarat administrasi yang ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bogor.
Baca Juga: Nusron Wahid Murka, Kuota Haji Tambahan di Bogor Tak Adil, Ada yang Ketiban Rezeki Nomplok?
Atang Annida datang ke RSUD pada pukul 07:00 WIB, sesuai jadwal yang ditetapkan KPU Kota Bogor.
Keduanya juga penuh semangat mengikuti tes kesehatan sebagai syarat ikut Pilkada Kota Bogor ini, salah satunya dengan memberikan salam cinta sebagai simbol tagline 'Bogor Nyaman'.
RSUD Kota Bogor dipilih sebagai tempat MCU para kontestan Pilkada Kota Bogor 2024 atas rekomendasi Dinas Kesehatan Kota Bogor.
Medical Check Up ini juga merupakan kelanjutan dari proses pendaftaran bakal calon Walikota dan Wakil Walikota serentak 2024.
Dalam medical Check Up itu para pasangan calon akan dilakukan pemeriksaan mulai kondisi jasmani, mental spiritual dengan melibatkan psikolog dan psikiater serta tes narkoba yang melibatkan Badan Narkotika Nasional (BNN).
Selain itu, juga akan dilakukan pemeriksaan penunjang lainnya seperti EKG, skrining tes, echo, spirometri, CT scan, dan MRI.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
3 Tempat Nongkrong Hidden Gem di Pamijahan Bogor yang Sejuk dan Gak Bikin Dompet Gen Z Menjerit
-
3 Mobil Listrik Bekas Rasa Baru Mulai Rp200 Jutaan, Solusi Gaya Hidup Eco-Friendly
-
Horor 13 Jam di Gunung Putri! Gudang Oli Bekas Ludes Terbakar, Petugas Damkar Bertaruh Nyawa
-
3 Tempat Nongkrong Hidden Gem di Ciampea Bogor yang Estetik Parah, Gen Z Wajib Mampir
-
Lelah dengan Hiruk Pikuk Kota? Ini 3 Hidden Gem Wisata Alam Paling Estetik untuk Gen Z Healing