Bioskop di Kota Bogor Mulai Beroperasi, Ini Kata Bima Arya

Wali Kota Bogor Bima Arya mengatakan, pihaknya mengizinkan sejumlah bioskop di Kota Bogor untuk mulai beroperasi kembali dimasa pandemi COVID-19 ini.

Andi Ahmad S
Kamis, 18 Maret 2021 | 20:07 WIB
Bioskop di Kota Bogor Mulai Beroperasi, Ini Kata Bima Arya
Ilustrasi Bioskop di Kota Bogor mulai beroperasi kembali. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha

SuaraBogor.id - Wali Kota Bogor Bima Arya mengatakan, pihaknya mengizinkan sejumlah bioskop di Kota Bogor untuk mulai beroperasi kembali dimasa pandemi COVID-19 ini.

Menurut Bima Arya kembali diizinkan bioskop beroperasi kembali karena beberapa waktu lalu bioskop-bioskop tersebut telah diperiksa rangkaian protokol pencegahan penyebaran Covid-19.

Secara umum, bioskop di Kota Bogor sendiri sudah setahun lamanya tidak beroperasi. Sehingga, dibukanya sejumlah bioskop di Kota Bogor juga merupakan keputusan terkait dengan kondisi perekonomian warga yang bekerja di dalamnya.

“Prosesnya sudah lama ya, sudah hampir setahun lebih. Saya kira sudah saatnya dibuka, karena ini menyangkut juga dengan dapur dan perekonomian warga,” katanya, dikutip dari Ayobogor.com -jaringan Suara.com Kamis (18/3/2021).

Baca Juga:Meski Telah Dibuka, Bioskop di Kota Bandung Masih Sepi Pengunjung

Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Satgas Covid-19 Kota Bogor ini menilai, protokol kesehatan yang dijalankan di bioskop-bioskop tergolong baik.

Apalagi, tren kasus Covid-19 di Kota Bogor sudah mulai menurun. Meski sudah mulai beroperasi, Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor melalui Satgas Covid-19 juga tetap akan terus mengawasi dibukanya bioskop di Kota Bogor.

“Saya lihat protokolnya baik dan ketat. Jadi mulai pekan ini boleh beroprasi. Tapi tetap ini akan terus kita awasi dan protokol kesehatan juga harus diterapkan ketat,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor, Sri Nowo Retno memaparkan, angka kesembuhan pasien Covid-19 di Kota Bogor sudah mencapai angka 12.021 orang.

Tak hanya itu, angka kesembuhan saat ini cukup tinggi. Dimana hampir mencapai angka 8 persen. “Angka kematian saat ini 1,6 persen. Bahkan lebih bagus dari angka nasional, 2,7 persen,” tutupnya.

Baca Juga:Rayakan Hari Perawat Nasional, Bima Arya Bagi-bagi Voucher Belanja

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini