Viral, Kakek Pemulung Dipukul Warga, Alissa Wahid Cari Bapak Baju Merah dan Hitam

Putri sulung dari Presiden Indonesia Abdurrahman Wahid ini turut menanggapi kaitan video penyiksaan kakek-kakek tersebut.

Andi Ahmad S
Kamis, 28 Oktober 2021 | 11:41 WIB
Viral, Kakek Pemulung Dipukul Warga, Alissa Wahid Cari Bapak Baju Merah dan Hitam
Viral video kakek pemulung dituding mencuri dompet. (Instagram/@kabarnegri)

Sayangnya, dalam video itu terlihat beberapa warga melakukan aksi main hakim sendiri terhadap kakek yang diketahui bernama Caslim itu. Hal tersebut membuat warga lain histeris.

"Seorang kakek pemulung kena fitnah warga/salah sasaran warga (dituduh mencuri dompet) dan akhirnya terjadilah main hakim sendiri ke kakek pemulung tersebut," bunyi caption akun itu.

Kakek Caslim terlihat sempat terlempar dari kursi setelah dipukul di bagian kepala oleh seorang warga. Dia pun menunjukkan mimik wajah kesakitan karena pukulan tersebut.

Komentar warganet

Baca Juga:Uniknya Tema Pernikahan Doraemon, Pengantin Kenakan Pakaian Adat

Postingan itu tentu saja mengundang banyak komentar dari warganet pengguna Instagram. Mereka ikut merasa geram menyaksikan kakek pemulung ini menjadi sasaran warga.

"Kakeknya nggak terbukti mencuri kan? Terus itu main gablok bisa digaplok ganti nggak? Gemez," kata warganet.

"Bukti video kekerasan yang mukulin auto gak bisa tidur nyenyak ini. Usut tuntas," sambung lainnya.

"Itu maksudnya yang nabok sambil ketawa apa sih? Kesel," celetuk warganet.

"Ini termasuk tindak kekerasan, mesti diusut," tutur yang lain.

Baca Juga:Viral Momen Ciuman Pertama Pengantin Saat Pemberkatan Bikin Ngakak: Pakai Negosiasi

"Nah yang kayak gini nih wajib dapet bantuan @ariefmuhammad @putrasiregar17 bukannya yang cuma buat beli skincare malah dikasih," tulis akun lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini