SuaraBogor.id - Berikut ini penjelasan mengenai doa setelah wudhu. Wudhu berasal dari kata Al-Wadhaah atau berarti kebersihan dan kecerahan. Wudhu menjadi amalan dalam ibadah yang agung di dalam Islam.
Dikutip dari buku Kedahsyatan Manfaat Air Wudhu yang dikarang Mukhsin Matheer, wudhu secara istilah berarti menggunakan air untuk anggota-anggota tubuh tertentu, mulai wajah, dua tangan, kepala dan dua kaki, untuk menghilangkan hal-hal yang bisa menghalangi seseorang untuk menunaikan salat atau ibadah yang lain.
Dalam surah Al Maidah ayat 6, dijelaskan tentang perintah melakukan wudhu sebelum mengerjakan salat. Berikut ini tulisan latin dan arti dari ayat tersebut:
Tulisan Latin:
Baca Juga:Bacaan Doa Niat Sesudah Wudhu, Dilengkapi Rukun dan Sunah yang Bisa Dilakukan
Y ayyuhallana man i qumtum ila-alti fagsil wujhakum wa aidiyakum ilal-marfiqi wamsa biru`sikum wa arjulakum ilal-ka'ban, wa ing kuntum junuban faahhar, wa ing kuntum mar au 'al safarin au j`a aadum mingkum minal-g`ii au lmastumun-nis`a fa lam tajid m`an fa tayammam a'dan ayyiban famsa biwujhikum wa aidkum min-h, m yurdullhu liyaj'ala 'alaikum min arajiw wa lkiy yurdu liyuahhirakum wa liyutimma ni'matah 'alaikum la'allakum tasykurn Terjemah
Artinya:
Hai orang-orang yang beriman, apabila kamu hendak mengerjakan shalat, maka basuhlah mukamu dan tanganmu sampai dengan siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kakimu sampai dengan kedua mata kaki, dan jika kamu junub maka mandilah, dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, lalu kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan tanah yang baik (bersih); sapulah mukamu dan tanganmu dengan tanah itu. Allah tidak hendak menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, supaya kamu bersyukur.
Lalu dalam hadits riwayat Bukhari dan Muslim dari Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda:
"Tidak diterima shalat salah seorang dari kalian jika ia berhadats, sampai ia berwudhu."
Baca Juga:Syarat Tayamum, Lengkap Dengan Tata Caranya
Begitu pentingnya sebuah wudhu sampai dikatakan bahwa tidak sah salat seseorang jika tak melakukan wudhu terlebih dahulu. Maka dari itu, sebagai umat muslim, sudah sepatutnya mencari ilmu pengetahuan tentang wudhu dengan baik.