Tanggul Sungai di Cianjur Jebol, Sejumlah Rumah di Cilaku Terendam Banjir

Tidak ada korban jiwa dalam musibah itu, namun kerugian ditaksir mencapai belasan juta rupiah. Jumat (18/3/2022).

Andi Ahmad S
Jum'at, 18 Maret 2022 | 19:30 WIB
Tanggul Sungai di Cianjur Jebol, Sejumlah Rumah di Cilaku Terendam Banjir
Sejumlah rumah di Cianjur terendam banjir [Ist]

SuaraBogor.id - Hujan dengan intensitas tinggi membuat tanggul sungai jebol di Kampung Kebon Sawo, Desa Sirnagalih, Kecamatan Cilaku, Kabupaten Cianjur, akibatnya puluhan rumah warga terendam banjir.

Jebolnya tanggul sungai itu diduga tidak mampu menampung debit air karena tingginya intensitas hujan yang mengguyur kawasan itu sejak siang hingga sore hari.

Tidak ada korban jiwa dalam musibah itu, namun kerugian ditaksir mencapai belasan juta rupiah. Jumat (18/3/2022).

Relawan Tangguh Bencana (Retana), Fera mengatakan banjir yang menerjang pemukiman warga akibat jebolnya tembok penahan air sungai yang diduga tidak kuat menahan debit air karena hujan berintensitas tinggi yang mengguyur kawasan itu.

Baca Juga:Dua Desa di Aceh Timur Dilanda Banjir, Warga Diingatkan Waspada

"Tembok penahan air sungai jebol karena tidak kuat menahan debit air. Dua rumah warga yang terdampak cukup, sementara beberapa rumah warga lainnya luapan airnya hanya sampai teras rumah mereka," katanya pada wartawan.

Ketinggian banjir, kata Fera, mencapai hingga tinggi betis orang dewasa dan memiliki arus yang cukup kencang.

"Ketinggian air mencapai sebetis orang dewasa. Tidak ada korban, hanya harta benda warga terendam, bahkan ada yang terbawa hanyut," katanya.

Fera mengungkapkan, diperlukan penanganan pembangunan tanggul sementara untuk mencegah terjadinya banjir susulan yang berpotensi merendam rumah warga.

"Kita masih berkoordinasi dengan BPBD agar segera melakukan pembangunan tanggul sementara. Mengingat, intensitas hujan masih sangat tinggi," ujarnya.

Baca Juga:Puluhan Rumah di Banyumas Dihantam Banjir Bandang, Dua Diantaranya Rusak Berat

Selain itu, ia mengatakan, warga yang terdampak banjir saat ini telah di evakuasi ke rumah warga lainnya yang lebih aman.

"Saat ini ketinggian banjir sudah mulai surut, dan warga dibantu relawan mulai membersihkan material lumpur dan harta benda yang masih dapat diselamatkan," ucapnya.

Kontributor : Fauzi Noviandi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak