Viral Warga Umum Naik Pitam kepada Pendemo di Depan Istana Bogor, Publik: Jatuhnya Jadi Egois Nih

Buntut dari aksi demo mahasiswa di wilayah Istana Bogor membuat warga umum murka hingga dobrak water barrier

Galih Prasetyo
Rabu, 13 April 2022 | 10:30 WIB
Viral Warga Umum Naik Pitam kepada Pendemo di Depan Istana Bogor, Publik: Jatuhnya Jadi Egois Nih
Warga naik pitam dengan demo mahasiswa di depan Istana Bogor (Instagram @bogor24update)

SuaraBogor.id - Aksi demo mahasiswa HMI di wilayah Istana Bogor membuat warga pengendara murka hingga akhirnya dobrak Water Barrier, Selasa ( 12/4/2022 ).

Aksi demo yang dilakukan para mahasiswa di Jalan Ir. H Juanda Kota Bogor tepatnya di wilayah Istana Bogor berimbas pada penutupan jalan oleh petugas. 

Hal tersebut memicu kemarahan warga pengendara sekitar hingga akhirnya mereka tak dapat menahan kesabaran lagi kemudian mendobrak Water Barrier yang menutup jalan tersebut. 

Dalam postingan akun media sosial Instagram @kabarnegri tampak awalnya para pengendara sabar menunggu di pembatas Water Barrier yang ditutup menjelang petang. 

Baca Juga:Viral Aksi Kurir Naik Honda BeAT Terobos Demo Mahasiswa di Jalan, Permisi Paket!

Lama tak kunjung dibuka sementara waktu berbuka telah dekat, para pengendara akhirnya tak dapat lagi menahan kesabarannya. Mereka kemudian membuka satu persatu Water Barrier dan menerobosnya. 

Pantauan sisi lain kemarahan pengendara juga ada dalam unggahan akun Instagram @bogor24update

Kondisi di postingan ini wilayah penyekatan seputaran Istana Bogor semakin dekat dengan waktu berbuka yakni sekitar pukul 18.00 WIB. 

Ribuan warga pengendara yang meringsek masuk ke area demo mahasiswa naik pitam dan membunyikan klakson secara bersamaan tanda situasi tak dapat ditolerir lagi. 

Para pengendara yang hendak pulang untuk berbuka puasa dirumah masing masing ini begitu geram akibat demo yang tak kunjung bubar meski waktu telah petang. 

Baca Juga:Terungkap! Penyebab Sesungguhnya Ipda Imam Agus Husein Meninggal Dunia Saat Mengawal Aksi Demo Mahasiswa

Bahkan salah satu pengendara kendaraan roda dua turun dari motornya dan berteriak ke arah kerumunan petugas dan demo. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini